Berita  

Ratusan Guru Wiyata Bakti Dilantik Menjadi PPPK Batang

Avatar photo

BATANG, Jateng – Sebanyak 813 orang guru berstatus wiyata bakti dan 38 orang tenaga teknis dilantik menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Batang, Senin (10/7/2023).

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Batang, Bambang Suryantoro Sudibyo menerangkan, pengangkatan guru WB menjadi P3K akan dilakukan secara bertahap hingga tahun 2025.

“Kami menyesuaikan kemampuan anggaran daerah, sebanyak 800 (orang) guru WB (Wiyata Bakti) akan diangkat jadi PPPK di tahun 2024, dan 700 (orang) lainnya akan diangkat bertahap di tahun berikutnya,” ungkapnya, pada acara pelantikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Kabupaten Batang, di Pendapa Kantor Bupati Kabupaten Batang.

Penjabat (Pj) Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki, mengakui masih terdapat ribuan guru Wiyata Bakti yang terus diusulkan agar menjadi P3K.

“Saya minta seluruhnya yang pagi ini sudah dilantik untuk bisa melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab yang lebih besar dibandingkan sebelum dilantik. Terlebih, untuk kesejahteraan sudah diatur secara sistematis, maka kinerja harus ditingkatkan,” tegasnya.

Senada, Ketua PGR Batang, Arief Rohman, berharap para PPPK yang dilantik dapat memberikan kinerja terbaiknya sebagai garda terdepan pendidikan di Kabupaten Batang.

Sumber : jatengprov.go.id

 

#Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi