Kapolsek Sedan Patahkan Anggapan Polisi Itu Menakutkan Melalui Polisi Sahabat Anak

Avatar photo

REMBANG Untuk mendekatkan diri kepada anak-anak agar mematahkan anggapan anak takut dengan Polisi, Polsek Sedan Polres Rembang menggelar program Polisi Sahabat Anak bertempat di halaman Mapolsek Sedan, Kamis (16/2/2023).

Murid PAUD Permata Hati Desa Mojosari Sedan yang didampingi oleh guru-guru mulai memasuki Mako disambut oleh Kapolsek Sedan AKP M.S. Karim, S.H.  beserta personel lainnya dengan senyum hangat.

Kapolsek Sedan AKP M.S. Karim, S.H. pada kesempatan tersebut menyapa murid PAUD Permata Hati dan menjelaskan informasi tentang Kepolisian, diantaranya tentang seragam dinas Polri, rambu-rambu lalu lintas, dan tugas-tugas Kepolisian. Dengan demikian Kapolsek berharap dapat meningkatkan pengetahuan anak-anak tentang Kepolisian dan tentunya semakin mencintai Polisi.

Sementara itu Kapolres Rembang AKBO Dandy Ario Yustiawan, S.I.K. melalui Kapolsek Sedan AKP M.S. Karim, S.H. menyampaikan bahwa program Polisi Sahabat Anak akan terus digalakkan untuk memotivasi anak-anak yang bercita-cita sebagai Polisi dan sebagai sarana menjalin kedekatan dengan masyarakat khususnya anak-anak.

“ Kami harap dengan adanya program Polisi Sahabat Anak ini dapat memotivasi anak-anak yang ingin jadi Polisi agar semakin giat belajar untuk mewujudkan cita-citanya tersebut, selian itu melalui program ini anak anak kecil dapat mematahkan anggapan bahwa Polisi itu menakutkan,” jelasnya.

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polda Kalbar, #Kalbar, #Polda Bengkulu, #Bengkulu, #Polres Cilacap, #KalimantanBarat

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.