Jadi Pembina Upacara di Sekolah, Satbinmas Polres Melawi Lakukan Pembinaan dan Penyuluhan kepada Pelajar

Avatar photo

KALBARBerikan pembinaan dan penyuluhan, Satbinmas Polres Melawi Polda Kalbar melaksanakan kegiatan upacara bendera di SMP Setya Budi Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Senin (13/2/2023) pagi.

Adapun personel Satbinmas Polres Melawi yang melaksanakan kegiatan yaitu KBO Satbinmas Polres Melawi Iptu Sopian Efendi, PS. Kaurmintu Satbinmas Bripka Ngadino dan Bripda Rahmadhani Noer Muhammad anggota Satbinmas Polres Melawi.

Dalam kegiatan tersebut disampaikan oleh Pembina Upacara Bendera Iptu Sopian Efendi yaitu tentang pesan-pesan kamtibmas, agar para pelajar tidak menjadi korban ataupun pelaku dari suatu tindak kejahatan. Jangan mengemudi kendaraan bermotor dikarenakan para pelajar belum mempunyai SIM (surat ijin mengemudi), bersama-sama melawan berita bohong (hoax) di media sosial, jadikan sekolah sebagai basis anti kejahatan, anti terorisme serta anti narkoba, dan memiliki ideologi Pancasila guna mewujudkan kebhineka tunggal ika dalam mewujudkan keutuhan NKRI dilingkungan pelajar. Dan pembinaan upacara juga menyampaikan pesan agar para pelajar menghindari tindakan seperti bullying kepada sesama pelajar ataupun orang lainnya.

Dilain tempat, Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi’i melalui Kasat Binmas AKP Haryono menyampaikan kegiatan tersebut merupakan program rutin Satbinmas Polres Melawi dalam rangka memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada para pelajar di Kabupaten Melawi guna mencegah terjadinya pelanggaran-pelanggaran hukum ataupun norma susila dilingkungan sekolah maupun pada saat siswa-siswi tersebut berada dilingkungan masyarakat.

“Dengan kegiatan penyuluhan dan pembinaan yang dilaksanakan secara rutin ini, kami berharap para pelajar dapat menghindari pelanggaran-pelanggaran baik hukum maupun susila dilingkungan sekolah maupun di lingkungan masyarakat, sehingga para pelajar terhindar dari tindakan kriminalitas baik sebagai korban ataupun pelaku,” jelasnya.

Lanjutnya, “Dengan adanya kegiatan pembinaan ini, diharapkan para pelajar memiliki pengetahuan dan wawasan yang baik sehingga bisa menghindari perbuatan yang tercela dan melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku,” terangnya.

Tambahnya, “Kegiatan ini merupakan sumbangsih Polri bagi dunia pendidikan di Kabupaten Melawi ini, sehingga adanya hubungan baik antar pihak sekolah dengan Polres Melawi dan Polsek Jajaran sehingga dapat memberikan imbauan, pembinaan dan penyuluhan secara berkelanjutan kepada para pelajar di Kabupaten Melawi ini,” tuntasnya.

Kegiatan menjadi pembina upacara bendera di Sekolah ini merupakan kegiatan Polisi Mitra Sekolah yang dilaksanakan rutin oleh Polres Melawi dan Polsek Jajarannya setiap bulannya.

#Kapolda Kalbar, #Polda Kalbar, #Polres Sintang, #Polres Bengkayang, #Polresta Pontianak, #Polres Kubu Raya, #Polres Sambas, #Polres Mempawah, #Polres Melawi, #Polres Kapuas Hulu, #Polres Kayong Utara, #Polres Singkawang, #Polres Sekadau, #Polres Ketapang, #Kalbar, #Polda Jateng, #Jateng, #Polda Bengkulu, #Bengkulu, #Jawa Tengah, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polrestabes Semarang, #Polres Pati, #Polres Batang, #Polres Semarang, #Polres Cilacap, #Semarang, #Demak, #Banjarnegara, #Pati, #Batang, #Humas Polri, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #AKBP Tommy Ferdian, #KalimantanBarat

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.