Gelar Patroli Dialogis Dengan Karyawan SPBU, Polsek Pamotan Antisipasi 3C

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Guna menjaga keamanan dan kondusifitas di wilayah hukum Polsek Pamotan Polres Rembang anggota patroli melaksanakan giat patroli dialogis Kamtibmas dengan karyawan SPBU, hari Sabtu (02/09/2023).

Anggota patroli Polsek Pamotan melaksanakan sambang dan dialogis dengan karyawan SPBU maupun konsumen yang sedang mengisi BBM dan melaksanakan himbauan kamtibmas agar aktif menjaga lingkungan sekitar untuk antisipasi 3C (Curanmor, Curat dan Curas). Dan juga mengingatkan agar selalu berhati hati saat melakukan aktifitas di luar rumah, Petugas patroli juga mengingatkan petugas SPBU untuk selalu mengecek CCTV yang ada di SPBU guna mengantisipasi terjadinya tindakan kriminalitas.

Kegiatan yang dilakukan oleh Anggota patroli Polsek Pamotan merupakan upaya untuk menjalin silaturrahmi dengan seluruh lapisan masyarakat termasuk karyawan SPBU guna menjalin kerjasama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dan juga antisipasi terjadinya Kebakaran, 3C,” tutur Kapolsek Pamotan AKP Al Sutikna, S.H.,M.H.

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Ajun Komisaris Besar Polisi Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Jateng, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.