Dispertan Pati Klaim Ketersediaan Stok Daging Ternak Semua Varietas Aman

Avatar photo

PATI, Jateng – Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertan) Kabupaten Pati mengklaim bahwa ketersediaan daging di Kabupaten Pati aman untuk memenuhi kebutuhan hari raya Idulfitri 1444 hijriah.

Kepala Dispertan Pati Nikentri Meiningrum mengaku, ketersediaan stok tersebut berlaku untuk semua varietas daging ternak.

“Stok kebutuhan daging aman dari peternak baik sapi, kerbau, kambing, domba, dan ayam secara keseluruhan,” ujar Niken dalam Rapat Koordinasi Ekonomi, Keuangan, Industri, dan Perdagangan (Ekuinda) Lintas Sektoral.

Niken bahkan mengatakan jika produksi daging sapi di Pati mencapai surplus sehingga harus disubstitusikan ke luar provinsi.

“Justru kita mengirim keluar dari daerah pati, secara populasi setiap bulannya kita bisa mengirim sebanyak 300-400 ekor sapi ke DKI, Jawa Barat ya,” imbuhnya.

Sementara untuk daging unggas dan telur, yang beberapa waktu lalu cukup langka sekarang stabil kembali

Berikut proyeksi produksi daging unggas yang kami terima dari kantor Dispertan untuk periode Bulan januari sampai April 2023.  Untuk daging produksinya 6.931.251 Kg dan telur 2.561.684 Kg dari kebutuhan daging hanya 4.275.922 Kg dan telur 3.371.414 Kg.

Klaim stok daging dan telur tersebut mendapatkan komentar dari Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pati, Suwarno.

Ia mengapresiasi pengendalian harga ketersediaan daging di Pati yang dilakukan pemerintah, meski demikian ia berpesan agar realisasi di lapangan  sesuai dengan data yang disampaikan.

“Juga ketersediaan barang, dipastikan agar barang cukup.  Apakah di lapangan seperti itu harus dibuktikan di pasar,” komentar ini disampaikan saat menghadiri Rapat Koordinasi Ekonomi, Keuangan, Industri, dan Perdagangan (Ekuinda) Lintas Sektoral.

Sumber : mitrapost

 

Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Banjarnegara, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Pemkab Rembang, Kabupaten Rembang, Rembang, Polrestabes Semarang, Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kodya Semarang, Polres Batang, Kabupaten Batang, Pemkab Batang, Batang, Polres Pati, Kabupaten Pati, Pemkab Pati, Pati, Polres Demak, Kabupaten Demak, Pemkab Demak, Demak, Polda Jateng, Jateng, PoldaJawaTengah, JawaTengah, Polri, Polisi, Kalbar, Polda Kalbar, KalimantanBarat