Berita  

Warga Pamotan Rembang Temukan Bayi di Teras Depan Rumah, Begini Kronologinya

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Warga Desa Kepohagung, Kecamatan Pamotan, Kabupaten Rembang dihebohkan dengan penemuan bayi perempuan di depan rumah salah satu warga.

Bayi tersebut ditemukan di teras rumah Muslingah. Tepatnya di RT 04/RW 01 di desa setempat pada Kamis (6/7) sekitar pukul 18.00.

Penemuan bayi itu bermula ketika Muslingah hendak salat magrib.

Dia sempat mendengar suara sepeda motor yang berhenti di dekat rumahnya.

Kemudian setelah salat magrib, Muslingah melihat keluar rumah dari jendela kamarnya. Nampak ada tiga bungkus plastik di teras rumah.

Muslingah yang penasaran, kemudian mengajak anaknya untuk melihat dan membuka bungkusan plastik di depan rumahnya.

Salah satu plastik yang dibuka pertama berisi pakaian bayi.

Kemudian mereka hendak membuka plastik yang lain. Namun plastik tersebut bergerak.

Muslingah lalu menghubungi Kepala Desa Kepohagung Kunardi dan melaporkannya ke Polsek Pamotan.

Setelah dibuka, plastik tersebut ternyata berisi bayi perempuan.

Dari hasil pemeriksaan petugas dari Puskesmas Pamotan, bayi tersebut dalam keadaan sehat.

Diperkirakan bayi mungil itu baru lahir sekitar dua sampai tiga hari sebelum ditemukan warga.

Selain bayi seberat tiga kilogram, petugas juga menemukan sejumlah barang bukti.

Di antaranya dua kalung emas tanpa surat pembelian, dua bungkus tisu basah, lima pasang pakaian bayi, dan susu formula.

Bayi dengan panjang 47,5 sentimeter itu kemudian dibawa ke Puskesmas Pamotan untuk mendapat perawatan.

Hingga kini belum diketahui orang tua dan pembuang bayi malang tersebut.

sumber: suaramerdeka

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi