Warga Kecandran Gelar Pengajian, Kapolsek Sidomukti Hadir Laksanakan Pengamanan Dan Tekankan Disiplin Prokes

Avatar photo

Salatiga – Untuk mendekatkan diri kepada tokoh masyarakat, tokoh agama maupun warga masyarakat diperlukan keaktifan Polri dituntut harus hadir di tengah-tengah masyarakat. Untuk itu, Kapolsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah Kompol Parwanto, SH. MH menghadiri acara pengajian dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW selaku penceramah Ustadzah Mumpuni Handayayekti, S. Sos yang digelar di Kampung Karang Rejo Rt 03 Rw. 03 Kel. Kecandran Kec. Sidomukti Salatiga, Senin (17/10/2022) malam.

Kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Forkompimcam, Ketua MWC NU Sidomukti, tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga wilayah desa Kecandran sekitar kurang lebih 800 jamaah.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Sidomukti berkesempatan memberikan imbauan kamtibmas agar para jamaah dan seluruh elemen masyarakat tetap menjaga kerukunan umat, selain itu juga menghimbau agar dalam pelaksanaan pengajian dengan tetap menerapkan protokol kesehatan serta tangkal radikalisme dan berita bohong atau Hoax. “Kami akan berupaya terus hadir untuk mengawal segala bentuk kegiatan masyarakat, guna memastikan seluruh kegiatan berjalan aman tertib dan lancar,” ujarnya.

Zainal Abidin selaku panitia penyelenggara pengajian menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan pengamanan yang dilaksanakan, hal ini menunjukkan kedekatan dan peduli keamanan serta kelancaran kegiatan yang dilaksanakan oleh warganya”, ucapnya.

Kapolres Salatiga yang dihubungi ditempat terpisah menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan masyarakat merupakan wujud Polri hadir ditengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, sehingga kegiatan masyarakat dapat berjalan lancar, aman dan kondusif, kegiatan tersebut juga  sebagai sarana untuk menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat, himbauan prokes agar terus disampaikan kepada masyarakat untuk membantu pemerintah dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran covid19, jelas AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi.