Berita  

Unit Samapta Polsek Bonang Demak Laksanakan KRYD Miras

Avatar photo

DEMAK, Jateng – Polsek Bonang Polres Demak melaksanakan Operasi Pekat (penyakit masyarakat) dengan sasaran minuman keras/minuman beralkohol di wilayah Polsek Bonang khususnya ,

Peraturan Daerah Kabupaten Demak Nomor 2 tahun 2015 tgl 4 Maret 2015 tentang Penanggulangan penyakit Masyarakat,
Merujuk Perintah lisan Kapolres Demak untuk melakukan operasi ditempat tempat hiburan malam/ Karaoke, Penjual dan peredaran minuman keras, penjual maupun pembuat petasan , dan praktek praktek prostitusi

KRYD yang di pimpin oleh Aiptu Teguh selaku Kanit Samapta Polsek Bonang bersama rekan anggota melaksanakan giat Ops Pekat atau razia miras sebagai sasaran nya .

Kanit Samapta melaksankan razia minuman keras/minuman beralkohol di Desa Tridonorejo Kecamatan Bonang Kabupaten Demak di warung kelontong milik Sulistiyono, 29 tahun,Wiraswasta beralamatkan Ds. Tridonorejo Rt. 03 Rw. 02, Kecamatan Bonang.

Dalam razia tersebut, Aiptu Teguh mengatakan bahwa telah didapati minuman keras/minuman beralkohol,jenis Arak sebanyak 26 botol aqua dari pemiliknya.”Ujar Teguh

Selanjutnya penjual diberikan Surat Tanda Penerimaan (STP) serta barang bukti diamankan di Polsek Bonang Polres Demak untuk lebih lanjut.”Pungkas Teguh. (aslama)

 

Polres Demak, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, Kabupaten Sukoharjo, Pemkab Sukoharjo, Polres Rembang, Polda Jateng, Jateng, Polres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Polda Sumut