Truk Tabrak Truk di Jalan Raya Magelang-Yogyakarta, Sopir Terjepit Berhasil Dievakuasi

Avatar photo

MAGELANG – Seorang sopir Prasetyo (28) warga Desa Kokosan Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten yang mengalami kecelakaan di jalan raya Yogyakarta- Magelang pukul 06.40 WIB berhasil dievakuasi tim SAR gabungan dalam keadaan selamat. Kamis (23/11/23)

Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto menceritakan kronologi kejadian pada Kamis (23/11) sekitar pukul 05.40 WIB, Endro mengendarai truk jalan Yogyakarta menuju Kabupaten Magelang.

Sampai di Salam, di depan truk korban ada truk pasir yang pindah jalur Zigzag dari kiri ke kanan.

” Diduga korban kaget tidak bisa menguasai laju kendaraan sehingga mengakibatkan tabrakan kaki kiri tercepit butuh pertolongan” ungkapnya

Dengan informasi tersebut Kepala Kantor SAR Semarang memerintahkan Koordinator Unit Siaga SAR Borobudur Basuki untuk memberangkatkan 1 tim rescue untuk melaksanakan pertolongan disertai alut Ekstrikasi

“Motode pertolongan tim SAR gabungan dengan membuka akses dengan Ram Jack untuk mengeluarkan korban yang mengalami kaki kiri tercepit body Dasboard .Sekitar 30 menit korban berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat kemudian dibawa ke RSUD Muntilan Kabupaten Magelang” imbuhnya

 

Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo Sigit, Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Polres Batang