Berita  

Terjebak Macet Berjam-jam di Jalur Pantura Rembang-Pati, Begini Curhat Sopir Truk

Avatar photo

REMBANG – Jalan nasional Pantura Rembang-Pati lumpuh total imbas perbaikan jalan yang tak kunjung selesai.

Kemacetan ini mencapai 30 kilometer. Mulai dari Kecamatan Batangan, Pati, sampai Kecamatan Lasem, Rembang.

Sumber kemacetan diduga terjadi di Kecamatam Batangan, Pati. Sedangkan di Rembang mulai terdampak sekitar pukul 22.00.

Kemudian kendaraan mulai mandek jeglek kemarin dini hari. Sekitar pukul 02.00.

Sopir-sopir mulai terjebak di kemacetan parah. Seperti yang dialami Bahtiar, sopir truk dari Surabaya.

Dia rencananya akan menuju Cilegon. Namun, sampai kemarin sekitar pukul 07.00 masih tertahan di sekitar Alun-alun Rembang.

”Di sini (Alun-alun Rembang, Red) dari pukul 05.00,” katanya.

Kemacetan ini, bukan kali pertama dialami oleh sopir truk.

Andes, sopir lain mengaku sudah beberapa kali terjebak kemacetan di Jalur Pantura.

Ia berharap, kondisi lalu lintas bisa lancar lagi.

”Sudah beberapa kali (terjebak macet di Pantura),” jelasnya.

Menjelang siang kemarin, antrean kendaraan yang didominasi truk itu, masih belum terurai. Bahkan semakin parah.

Ekor kemacetan bahkan sampai masuk Kecamatan Lasem, Rembang.

Jika dihitung dari Batangan, Pati, panjang antrean kendaraan diperkirakan mencapai 30 kilometer.

Panjangnya kemacetan itu, juga dipicu dari perbaikan jalan di wilayah Clangapan.

Di sana, terdapat proyek pengecoran jalan. Sebagian besar ruas masih dalam tahap pengerjaan.

Dengan begitu, hanya menyisakan sebagian kecil jalan yang cukup dilewati satu truk saja.

Karena itulah, antrean kendaraan dari arah Surabaya atau timur semakin panjang.

Sedangkan, untuk arah sebaliknya terpantau lancar.

Sampai sekitar pukul 12.30 kemarin, di lokasi tersebut masih terjadi kemacetan.

Sebab, di sekitar pertigaan antara Jalur Pantura dan Jalan Pahlawan masih ditutup. Kendaraan pun belum bisa bergerak.

Sementara itu, di sekitar Gedung DPRD dan Alun-alun Rembang yang sebelumnya juga macet, saat itu sudah terpantau lengang. Tanpa ada antrean truk besar.

Hang, salah satu warga sekitar Jalur Pantura Rembang-Pati mengatakan, kemarin malam sekitar pukul 22.00 arus lalu lintas sudah mulai merayap.

Sesekali berhenti. Kemudian berjalan lagi.

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto