Sebanyak 900 Personel dikerahkan Mengamankan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Pati

Avatar photo

Pati – Sebanyak 900 personel dikerahkan untuk mengamankan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Mereka disiapkan dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2022 di halaman Mapolresta Pati, Kamis (22/12/2022).

Ratusan personel ini dari berbagai instansi terkait. Mulai dari anggota Polresta Pati, Kodim 0718/Pati, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pati hingga Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pati. ’

’Sebanyak 750 dari kepolisian, ditambah instansi terkait ada 150 personel. Selain itu, kita juga percayakan peran masyarakat,’’ ujar Plt Kapolresta Pati, AKBP Christian Tobing, usai apel.

Nantinya para personel ini diterjunkan ke berbagai tempat. Termasuk tempat wisata, pusat kegiatan masyarakat hingga gereja. Selain itu, pihaknya juga mendirikan sejumlah pos pengamanan.

’Sedangkan untuk pos pengamanan ada di Alun-alun Pati dan Alun-alun Juwana. Nanti dilengkapi fasilitas untuk menginap bagi mereka yang melakukan perjalanan jauh,’’ tutur dia.

Diketahui, apel itu dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Pati, Henggar Budi Anggoro. Ia membacakan amanat dari Kapolri, Jenderal Polisi, Listyo Sigit Prabowo.

Henggar menuturkan, tujuan digelarnya apel pasukan ini sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin Candi 2022. Baik kesiapan aspek personel dari beragam unsur maupun sarana dan prasarana penunjang.

’’Di harapkan dengan operasi pergantian tahun dapat berjalan kondusif,’’ kata dia.

Di kesempatan itu, Henggar mengingatkan masyarakat terkait Covid-19 yang masih mengancam. Ia mengimbau sejumlah pihak bahu membahu untuk menyosialisasikannya.

’’Ada sosialisasi masif, sehingga harapan pascalibur Nataru kasus Covid-19 tidak naik. Agar libur berjalan, kasus covid-19 tetap aman. Semua harapan kita seperti itu,’’ pungkas dia.

#Polres Pati