Berita  

Rute Bus Trans Jateng Solo-Wonogiri, Melewati Jalanan Sukoharjo Mulai Agustus 2023

Avatar photo

SUKOHARJO, Jateng – Bus Trans Jateng rute Solo-Wonogiri diperkirakan akan diluncurkan pada bulan Agustus 2023 mendatang.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sukoharjo, Toni Sri Buntoro menjelaskan rute yang akan di lewati Bus Trans Jateng tersebut.

“Trans Jateng akan beroperasi mulai Agustus mendatang. Bus dengan trayek Terminal Kelas I A Tirtonadi Surakarta hingga Terminal Giri Adipura Wonogiri nantinya akan melalui sejumlah jalan di Sukoharjo,” terangnya, Sabtu (3/6/2023).

Berikut rute yang di beberkan oleh Toni yakni rute dari Terminal Tirtonadi-Jalan Kapten Mulyadi-simpang empat Baturono.

Lalu, simpang empat Alun-Alun Kidul-simpang empat The Park Mall Solo Baru-bundaran Patung Pandawa.

Lanjut ke Jembatan Bacem-RS Nirmala Suri- Pasar Ir. Sukarno Sukoharjo-Terminal Sukoharjo.

Diteruskan ke Nguter-Selogiri-Terminal Giri Adipura.

Dari rute tersebut Bus Trans Jateng nantinya beroperasi pulang-pergi (PP).

Setidaknya ada 14 armada bus Trans Jateng yang berjalan setiap harinya.

Diperkirakan tiap 15 menit ada bus berhenti di tiap halte.

Pemkab Sukoharjo akan disediakan 60 buah halte atau selter di wilayah Sukoharjo. Mulai dari wilayah Kecamatan Grogol hingga Nguter.

Halte tersebut nanti ada yang berbentuk bangunan, ada juga yang hanya tulisan (rambu-rambu). (aslama)

Sumber: solo.tribunnews.com

 

Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, Kabupaten Sukoharjo, Pemkab Sukoharjo, Polres Rembang, Polda Jateng, Jateng, Polres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Polda Sumut, PolisiNgajiPolisiNyantri, SeduluranSaklawase