Berita  

Rutan Rembang Cek Kondisi Kesehatan Tahanan Baru Sebagai Upaya Deteksi Dini

Avatar photo

Bertempat di Ruang Poliklinik Rutan Rembang, tampak empat orang tahanan baru tengah menjalani pemeriksaan mulai dari pengecekan gula darah, kolesterol, tekanan darah, urine, tinggi badan dan berat badan.

Tak hanya itu, pengecekan assesment kesehatan mental dan riwayat penyakit juga turut dilaksanakan guna mengetahui kondisi kesehatan serta penyakit yang pernah diderita oleh tahanan baru.

Perawat Rutan Rembang, Destian mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya deteksi dini terhadap kesehatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

“Pengecekan kesehatan terhadap tahanan baru sangat penting kami laksanakan agar dapat mengetahui kondisi dan riwayat penyakit yang diderita oleh tahanan baru. Apabila terdapat penyakit yang dapat menyebabkan penularan kepada WBP yang lain, kami dapat mencegah maupun mengatasinya secara dini.” ungkap Destian.

Kepala Rutan Rembang, Irwanto menyampaikan bahwa tahanan yang baru dilimpahkan di Rutan Rembang selalu mendapat perhatian dan pelayanan khusus dari petugas.

“Setiap mendapat kiriman tahanan baru dari Polres maupun Kejaksaan, kami (Rutan Rembang) selalu melakukan pengecekan sesuai SOP mulai dari kelengkapan berkas administrasi hingga riwayat kesehatan yang dialaminya. Tak hanya itu, tahanan baru juga turut ditempatkan pada ruang karantina guna menjalani Masa Pengenalan Lingkungan (Mapenaling) dan selalu dalam pantauan petugas pengamanan.”

Sumber: kumparan.com