Berita  

Razia Malam di Perbatasan Digelar Polres Humbahas

Avatar photo

HUMBAHAS – Polres Humbahas mengintensifkan patroli dan razia kendaraan di malam hari di sejumlah wilayah berbatasan.

Kapolres humbahas AKBP HARY ARDIANTO S.H S.I.K M.H, Selasa (07/11/) mengatakan, razia cipta kondisi ini akan terus ditingkatkan. Razia itu juga untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas.

“Dalam razia ini kami menerjunkan personil dari satuan lalu lintas yang diback up oleh sat reskrim, sat intelkam, sat narkoba, sat sabhara, sat binmas dan Polsek Jajaran” kata Kapolres.

Razia malam akan diintensifkan utamanya di titik perbatasan. Seperti perbatasan Taput, perbatasan Tapteng dan Perbatasan Samosir. Selain memeriksa surat-surat kelengkapan pengendara petugas juga fokus pada barang bawaan pengendara.

“Selain surat surat barang bawaan juga diperiksa antisipasi adanya senjata tajam, senjata api dan bahan narkoba,” ujar dia.

Dari hasil razia yang dilakukan masyatakat dapat merasakan dampak yang positif yaitu minimnya tindak kriminal di wilayah Humbang Hasundutan. Tutupnya.

 

Polres Humbang Hasandutan, Polres Humbahas, Kapolres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Hary Ardianto, Polda Sumut, Sumatra Utara, Poldasu