Berita  

Razia Bolos Sekolah di Salatiga Diwarnai Aksi Kejar-kejaran, Seorang Pelajar Terluka Tabrak Pagar

Avatar photo

Salatiga – Razia pelajar yang membolos sekolah terus dilakukan jajaran Satpol PP. Pagi (13/10/2022) tadi, seorang pelajar terluka karena lari saat mengetahui kedatangan petugas gabungan. Razia dilakukan berkeliling di wilayah Salatiga.

Sasaran operasi pelajar antara lain di warung-warung, penyewaan Playstation di lingkungan SMK N 1 Salatiga, SMK PGRI 1, SMP 6 Salatiga, SMA N 2 Salatiga, SMP N 7 Salatiga, SMP N 10 Salatiga, dan Kalitaman. Saat sampai di Kembangarum, petugas mendapati beberapa pelajar SMK di tempat rental Playstation dan masih menggunakan seragam sekolah.

“Satu di antara pelajar itu mendadak lari. Kakinya terkena pagar besi dan terluka,” jelas salah satu anggota Satpol PP.

Seketika petugas menghampiri dan mengobati luka yang dialami pelajar tersebut. Kedua pelajar tersebut dibawa ke Kantor Satpol PP Kota Salatiga untuk dilakukan pendataan dan edukasi dari Kabid Penegakan. Mereka dijemput oleh masing-masing guru sekolah.

Kasatpok PP Joko Haryono menegaskan jika kegiatan razia dilakukan untuk melakukan penertiban dan mendisiplinkan para pelajar.