Berita  

Polsek Lasem Patroli BLP Siang Pantau Arus Lalu Lintas Pantura di Wilayahnya

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Sembari melaksanakan patroli BLP Siang, Jajaran Polsek Lasem Polres Rembang dengan menggunakan mobil Backbone melaksanakan monitoring arus lalu lintas di jalur pantura Kabupaten Rembang khususnya di wilayah Kecamatan Lasem.

Monitoring itu meliputi patroli, pengawasan, pengendalian, pemantauan, penjagaan dan pengaturan arus lalu lintas, Senin (08/03/2023) siang.

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Lasem AKP Arif Kristiawan, S.H.,M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini demi upaya menjaga dan meningkatkan Kamseltibcarlantas di wilayah hukum Polsek Lasem.

Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kanit Propam Aiptu Purwantoro bersama anggota Aipda Redy dan Bripka Yosep.

“ Monitoring kami lakukan baik di gang masuk kawasan wisata juga tikungan-tikungan yang di rasa rawan kemacetan di jalan pantura wilayah Kecamatan Lasem,” kata Arif.

Arif mengatakan, jajaran Polsek Lasem juga melaksanakan imbauan Kamseltibcarlantas kepada pengendara dan pengguna jalan serta memberikan teguran kepada pelanggar lalu lintas secara kasat mata.
Dijelaskan, situasi arus lalu lintas dari arah Semarang menuju ke Surabaya yang melewati Jalan Pantura Rembang ataupun sebaliknya di wilayah Lasem tersebut terpantau ramai lancar.

“ Monitoring arus lalu lintas siang ini kami lakukan untuk memberikan pelayanan serta rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, terutama pengguna jalan, Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu disiplin dan tertib dalam berlalu lintas di jalan raya,” pungkas Arif.

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Humbahas, Polda Kalbar, Polda Kaltara, Polda Sumut, Polres Pati, Polres Batang