Polresta Pati Meresmikan 7 Kampung Tangguh Bersih Narkoba

Avatar photo

PATI, Jateng – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pati menggelar Peresmian Kampung Tangguh Bersih Narkoba di Desa Tambaharjo Kecamatan Pati, Selasa (13/6/2023).

Polresta Pati meresmikan tujuh Kampung Tangguh Bersih Narkoba. Diantaranya Desa Tambaharjo Kecamatan Pati, Desa Ngarus Kecamatan Pati, Desa Plangitan Kecamatan Pati, Desa Klecoregonang Kecamatan Winong, Desa Gadu Kecamatan Gunungwungkal, Desa Gesengan Kecamatan Cluwak, dan Desa Ngagel Kecamatan Dukuhseti.

Kepala Polresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama mengatakan, peresmian kampung tangguh bersih narkoba ini sebagai implementasi Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 2 tahun 2020 tentang rencana aksi nasional pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika tahun 2020-2024.

“Kita di polresta Pati akan membentuk kembali kampung narkoba sebanyak 23 kampung narkoba yang baru. Yang saat ini sudah terbentuk sebanyak 7 kampung narkoba,” ucapnya setelah acara peresmian kampung tangguh bersih selesai.

Dari tujuh kampung narkoba yang telah diresmikan ini, lanjut dia, nantinya akan ada posko yang menjadi tempat kegiatan guna memberikan sosialisasi, himbauan terkait dengan pemberantasan atau pencegahan peredaran narkoba yang ada di desanya masing-masing.

“Semoga dengan adanya kampung tangguh bersih narkoba ini bisa membantu dan ikut memberantas peredaran narkoba yang ada di wilayah Kabupaten Pati,” harapnya.

Berdasarkan data dari Polresta Pati, peredaran narkoba yang ada di Bumi Mina Tani cukup tinggi. Sehingga pihaknya perlu mengantisipasi dengan berbagai kegiatan.

Untuk diketahui, Polda Jawa Tengah juga melakukan peresmian 91 Kampung Tangguh Bersih Narkoba yang dipusatkan di Pendopo Kabupaten Kendal. (aslama)

Sumber: mitrapost.com

 

Polres Pati, Kapolres Pati, Pemkab Pati, Kabupaten Pati, Polres Sukoharjo, Polres Rembang, Polda Jateng, Jateng, Polres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Polda Sumut, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, PolisiNgajiPolisiNyantri, SeduluranSaklawase