Berita  

Polres Jepara Buru Pelaku Pengeroyokan Terhadap Official Persipa Pati

Avatar photo

JEPARA – Kepolisian Resor Jepara memburu pelaku pengeroyokan terhadap official tim Persipa Pati yang terjadi di dekat Hotel Jepara Indah, Jalan Cokroaminoto.

Pengeroyokan itu terjadi satu hari jelang laga tuan rumah Persijap Jepara menjamu Persipa Pati di Stadion Gelora Bumi Kartini, Minggu (17/9/2023) malam.

Atas aksi tidak terpuji dari suporter Persijap Jepara ini tim Persipa Pati telah melaporkan kejadian itu ke Satreskrim Polres Jepara.

Baca juga: Derby Muria : Puluhan Oknum Suporter Serang Ofisial Persipa Pati, Pelaku Copot Paksa Kaos Jersey

Kasat Reskrim Polres Jepara AKP Ahmad Masdar Tohari membeberkan pihaknya masih mengumpulkan keterangan untuk mencari pelaku.

Pihaknya juga memeriksa kamera pengawas atau CCTV di sekitar area kejadian. Namun dari kamera yang diperiksa, kata dia, tidak ada yang mengjangkau kejadian pengeroyokan itu.

“Kami juga sudah mintai keterangan kepada dua saksi,” kata Kasat Reskrim Polres Jepara, Kamis (21/9/2023).

Dua saksi itu, lanjutnya, mengetahui langsung saat segerombolan suporter Persijap Jepara mendatangi hotel tempat menginap pemain Persipa Pati. Kemudian setelah mereka melihat ada official mengenakan kaos Persipa sedang ngopi, mereka mendatangi dan memukul. Tak hanya itu, mereka juga merampas kaos milik official Persipa Pati.

Kasat Reskrim mengungkapkan dua saksi tersebut merupakan pemilik warung kopi, tempat lokasi pengeroyokan. Mereka dimintai keterangan kronologi kejadian.

Selanjutnya, pihaknya juga akan meminta keterangan dari pelapor tidak lain adalah korban.

Iklan untuk Anda: Ingin hidup 100 tahun? Bersihkan pembuluh darah! Inilah caranya
Advertisement by
Tohari mengaku sudah memanggil korban untuk dimintai keterangan. Namun mereka tidak datang ke kantornya. Sehingga saat ini pihaknya belum mendapat keterangan dari pihak korban. Ke depan pihaknya akan mengundang korban ke Sat Reskrim Polres Jepara untuk dimintai keterangan.

Sebelumnya diberitakan, tindakan tidak terpuji dilakukan oleh suporter Persijap. Mereka menyerang official Persipa Pati di depan hotel tempat tim tersebut menginap.

Kejadian ini berlangsung pada Minggu (17/9/2023) malam. Tiga orang dari official Persipa Pati yang sedang ngopi di depan hotel menjadi korban perampasan dan pemukulan.

General Manager Persipa Pati Dian Dwi Budianto membeberkan jumlah pelaku sekira 50 orang. Awalnya mereka menyalakan kembang api di depan hotel sebagai aksi psywar kepada pemain Persipa.

“Kalau seperti itu, bagi saya hal biasa, saya biarin,” kata dia, Senin (18/9/2023).

Menurutnya aksi psywar merupakan hal biasa. Jadi saat puluhan orang itu menyalakan kembang api, official Persipa yang mengetahui aksi itu membiarkannnya.

Namun aksi suporter Persijap Jepara ini semakin brutal. Mereka menyerang secara fisik tiga official Persipa.

“(Mereka) merampas 2 baju official, memukul, dan mencekik,” imbuhnya.

Saat terjadi keributan ini, kata dia, pemilik warung juga sempat kena pukul. Padahal ia berusaha melerai kejadian ini.

Keributan mereda usai polisi berdatangan. Dian menyerahkan kejadian ini kepada kepolisian untuk diusut.

sumber: TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Ajun Komisaris Besar Polisi Sigit, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Ajun Komisaris Besar Polisi Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Polres Sragen

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.