Polisi Penolong Masyarakat, Pak Bhabin Bantu Warga Desa Binaan Pindah Rumah

Avatar photo

DEMAK – Sebagai insan Bhayangkara yang menjadi garda terdepan menciptakan Kamtibmas aman dan kondusif ditengah masyarakat, peran Bhabinkamtibmas juga sangat komplek, bahkan membantu masyarakat dalam setiap kegiatan.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Brambang Polsek Karangawen Bripka Mukibin membantu warga binaannya yang hendak pindah rumah.

Disana tampak Mukibin dengan sukarela turut membantu mengemaskan barang-barang dan mengangkat perabotan sang pemilik rumah Ibu Sugiarti warga RT 1 RW 5 Desa Brambang Kecamatan Karangawen.

Kapolsek Karangawen Iptu Mujiyono SH MM menyampaikan apresiasi atas apa yang dilakukan personelnya tersebut.

“Ini merupakan cerminan Polri Presisi, dimana Polri hadir ditengah-tengah masyarakat dimana dengan sukarela ia memberikan tenaganya untuk membantu salah seorang warga yang hendak pindah rumah,” ungkap Kapolsek, Sabtu (18/02/2023).

Ia berharap melalui apa yang telah dilakukan oleh personel tersebut dapat menjalin kedekatan hubungan antara Polri dengan masyarakat agar dapat bersama-sama menjaga serta memelihara Kamtibmas yang aman dan kondusif di kabupaten Demak khususnya kecamatan Karangawen.

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polda Kalbar, #Kalbar, #Polda Bengkulu, #Bengkulu, #Polres Cilacap, #KalimantanBarat

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.