Pesan Kapolda Jateng ke 3 Pilar: Kearifan Lokal & Adat Istiadat untuk Ciptakan Rasa Aman

Avatar photo

PURWOREJO – Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi meminta kepada tiga pilar yang terdiri dari kepala desa (kades) atau lurah, bhabinkamtibmas, dan babinsa, mengedepankan kearifan lokal dan melibatkan adat-istiadat dalam menyelesaikan perkara dan membangun rasa aman di tengah masyarakat.

Hal ini disampaikan oleh Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, saat menghadiri ‘Safari Kamtibmas’ bersama Bupati Purworejo, Yuli Hastuti, dalam rangka mewujudkan kondusifitas melalui 3 pilar, di Pendopo Kabupaten Purworejo, Minggu (19/5/24).

“Kedepankan kearifan lokal dan libatkan pemangku adat-istiadat dalam menjaga kondusifitas dan kemanan wilayah,” katanya.

Turut hadir dalam acara tersebut Pju Polda Jateng, Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Zaenul Bahar, Kapolres/Kapolresta jajaran eks Keresidenan Kedu, Forkopimda Kabupaten Purworejo, serta 3 pilar se-Kabupaten Purworejo.

“Selain bersilaturahmi, hari ini saya lakukan pengecekan, re chek, cros chek dan final check terkait sinergitas tiga pilar dan kesiapan untuk Harkamtibmas menjelang Pilkada di Kabupaten Purworejo.”

“Di mana Anda bertugas, rekan-rekan merupakan ujung tombak pemerintahan yang paling kecil mewakili negara,“ ujarnya.

“Tiga pilar mengelola wilayah desa, situasi kamtibmas dan kemakmuran wilayah adalah tanggung jawab kalian,” tegas Kapolda Jateng.

Kapolda Jateng menjelaskan saatnya nanti gelaran Pilkada 2024, tiga pilar harus memberikan jaminan keamanan pada masyarakat.

“Oleh karena itu penting saya kumpulkan tiga pilar, mau tidak mau jaminan keamanan harus diberikan oleh para pengendali wilayah di tingkat desa, utamakan kearifan lokal, libatkan adat istiadat untuk menciptakan rasa aman,“ tegas Irjen Pol Ahmad Luthfi.

“Kalian harus bersinergi, TNI-Polri itu harus runtang-runtung ke mana-mana,” pungkas Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi.

sumber: Tribunmuria.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono