Mengabarkan Fakta
Indeks

Pemkot Semarang Akan Tuntaskan Pemadaman TPA Jatibarang Lewat Bom Air

SEMARANG – Kebakaran di tempat pembuangan sampah akhir (TPA) Jatibarang Semarang yang terjadi sejak Senin (18/9) siang kini telah dipadamkan pada Selasa (19/9) sekitar pukul 04.00 WIB.

Kobaran api berhasil dipadamkan seluruhnya setelah diterjunkan 19 unit mobil tangki air baik dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang dan bantuan dari BUMD dan BUMN.

“Api semuanya padam sekitar pukul 4 pagi, saya pantau dan tungguin langsung. Ada sekitar 19 unit mobil tangki air yang dikerahkan, termasuk bantuan mobil water canon Brimob Polda Jawa Tengah dan BUMD serta BUMN,” ujar Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu di TPA Jatibarang, Selasa (19/9).

Kebakaran yang berlangsung selama 14 jam ini menghanguskan lahan zona sampah seluas 2 hektare. Lokasi kebakaran berada di zona pasif sehingga gas metana yang keluar dari gunungan sampah tidak sebesar dengan zona sampah aktif.

“Beruntung ini terjadi di zona pasif ya, jadi ini tumpukan sampah lama sehingga kandungan gas metananya kecil, tidak sebesar zona aktif di bawah. Yang jadi kendala memang karena topografi berbukit jadi akses mendekat ke titik-titik api susah,” tambah Ita.

Kepala BPBD Kota Semarang Endra Martanto menyebut meski api berhasil dipadamkan, petugas gabungan melakukan penyisiran sekam atau titik bara api yang berada di bawah tumpukan gunungan sampah. Ini dapat terlihat dari masih banyaknya titik asap yang mengepul di zona gunungan sampah.

“Kita masih bersiaga di sini sampai dua atau tiga hari ke depan karena kelihatan masih banyak asap mengepul dari tumpukan artinya ada bara api di dalam seperti sekam. Jangan sampai menjadi api lagi karena saat ini panasnya terik dan hembusan angin kencang,” ujar Endro.

Kebakaran ini sendiri tidak mengganggu aktivitas bongkar muat truk kontainer sampah sehingga tidak menyebabkan penumpukan sampah di kota.

sumber: CNN Indonesia

 

Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Ajun Komisaris Besar Polisi Sigit, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Ajun Komisaris Besar Polisi Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Polres Sragen

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.