Pelanggaran Lalin di Banjarnegara Alami Penurunan

Avatar photo

BANJARNEGARA, Jateng – Pertambahan penduduk tentu juga berdampak pada meningkatnya volume kendaraan bermotor yang ada di jalan raya. Hal ini menjadikan jajaran Satlantas Polres Banjarnegara terus menggencarkan sosialisasi tentang tertib berlalu lintas.

Adanya perkembangan alat transportasi pada era digital, harus beserta inovasi dan kinerja Polri khususnya polisi lalu lintas. Sehingga mampu mengantisipasi segala dampak yang akan timbul dari modernisasi perkembangan transportasi tersebut.

Keselamatan lalu lintas memang sering diabaikan. Namun Polres Banjarnegara terus melakukan berbagai upaya sosialisasi demi meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mematuhi aturan berlalu lintas.

Kapolres Banjarnegara AKBP Era Johny Kurniawan melalui Kasatlantas Polres Banjarnegara AKP R Manggala Agung mengatakan, berdasarkan data yang ada, tren pelanggaran lalu lintas di Banjarnegara mengalami penurunan pada semester I tahun 2023 ini daripada semester II tahun 2022.

Pada semester I tahun 2023 ini terdapat 339.909 pelanggaran lalu lintas. Sedangkan tahun 2022 semester II, jumlah pelanggaran mencapai 374.082, artinya terjadi penurunan jumah pelanggaran di Banjarnegara yang mencapai 11 persen.

Namun, untuk jumlah pelanggar yang mendapatkan teguran mengalami peningkatan hingga 17 persen jika daripada data semester II tahun 2022. Jumlah teguran pada semester I tahun 2023 ini mencapai 189.085, sedangkan pada semester II tahun 2022 hanya 157.559.

“Jumlah pelanggar yang mendapatkan sanksi tilang juga mengalai penurunan. Jika pada semester II tahun 2022 lalu mencapai 216.469, pada semester I tahun 2023 ini hanya 147.824 lembar tilang. Artinya ada penurunan sebesar 46 persen,” ujarnya.

Harapan

Dengan data ini, pihaknya berharap kesadaran masyarakat Banjarnegara dalam tertib berlalu lintas meningkat. Sehingga upaya meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas bisa berjalan.

“Saat ini, yang menjadi fokus Satlantas Polres Banjarnegara adalah keselamatan bagi pengguna jalan. Keselamatan memang sesuatu yang pertama dan utama dalam etika berlalu lintas. dalam konteks ini, lalu lintas sebagai urat nadi kehidupan, cermin budaya bangsa dan cermin tingkat modernitas,” katanya.

sumber: serayunews

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi