Mengabarkan Fakta
Indeks

Pasca Idul Fitri, Polda Kalteng Tingkatkan Pengamanan Obyek Vital

Palangka Raya – Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) terus meningkatkan pengamanan dengan mengencarkan patroli selama perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Tidak hanya menyasar perumahan yang ditinggal mudik oleh masyarakat. Personel Polda Kalteng juga menyasar pertokoan, mall atau pusat perbelanjaan serta tempat wisata di Kota Palangka Raya.

Kabidhumas Polda Kalteng Kombes Pol Erlan Munaji, S.IK., M.Si. mewakili Kapolda Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, menjelaskan, saat ini Polda Kalteng sedang menggelar Operasi Ketupat Telabang 2024 dengan tujuan mengamankan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

“Untuk Operasi Ketupat Telabang ini, berfokus pada pengamanan arus mudik, dan salat Id serta pengamanan pada obyek vital, seperti halnya tempat wisata maupun pusat perbelanjaan,” jelas Erlan, Sabtu (13/4/2024) malam.

Kabidhumas mengatakan, bahwa kehadiran personel Polri khususnya Polda Kalteng di tempat wisata dan pusat perbelanjaan ini dalam rangka untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Kami terus berupaya menjaga situasi kamtibmas dengan meningkatkan kegiatan Ops Ketupat Telabang, dengan mengedepankan langkah Preventif dan Humanis, seperti pemberian edukasi, imbauan, dan sambang serta patroli dialogis,” tambahnya.

Lebih dalam, Kabidhumas mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dan berhati-hati dalam menggunakan dan membawa barang-barang berharga.

“Diharapkan kegiatan ini dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, serta dapat menghidarkan dari tindak kriminalitas,” tandasnya. (adji/sam)

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng, AKBP Bronto Budiyono