Masyarakat Nelayan di Bedono Terima 25 Jaket Pelampung Dari Polres Demak

Avatar photo

DEMAK, Jateng – Cuaca ekstrim dan tidak menentu yang terjadi beberapa Minggu ini membuat Polres Kabupaten Demak membagikan sebuah 25 jaket pelampung untuk masyarakat nelayan Desa Bedono Kecamatan Sayung Demak, Kamis (9/3/2023).

Kapolres Demak AKBP Budhy Adhy Buono menyampaikan, jaket langsung dibagikan mengingat kondisi saat ini yang tidak menentu terlebih di wilayah perairan Kabupaten Demak.

“Bantuan jaket ini langsung saya berikan, karena cuaca ekstrim yang saat ini masih melanda di beberapa wilayah Demak khususnya di lingkungan perairan,” kata dia.

Kegiatan yang dilaksanakan bersama jajarannya ini merupakan program Ikan Selayar, atau Ikut Andil Keselamatan Berlayar Polda Jateng. Itu sebagai wujud keprihatinan pada korban kecelakaan laut.

“Hal itu dilakukan sebagai wujud rasa prihatin terkait banyaknya korban kecelakaan laut di perairan Jawa Tengah,” terangnya.

Pembagian ini dilakukan sebagai pengingat nelayan atau masyarakat agar selalu menggunakan alat keselamatan saat hendak melaut. Terlebih kondisi cuaca buruk di perairan Demak sering terjadi.

“Maka dari itu kami selalu memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu waspada,” jelasnya.

Budhy Adhy Buono mengatakan, sering terjadinya kecelakaan laut diakibatkan sebagian para nelayan tidak memiliki kesadaran dan kepedulian masyarakat perairan tentang menjaga keselamatan.

“Menjaga keselamatan saat hendak melaut itu penting, terlebih disaat memiliki aktivitas tertentu di laut,” imbuhnya.

“Untuk mencegah dan setidaknya mengurangi kejadian laka air di objek wisata perlunya di lakukan langkah konkrit dengan melaksanakan kegiatan Ikan Selayar,” tambahnya.

Tidak hanya itu, bahkan harus memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai penggunaan alat keselamatan di saat beraktifitas di perairan yang sudah semestinya menjadi standar operasional.

“Setelah itu pembagian life jacket kepada nelayan, kami juga membagikan puluhan paket sembako untuk di lingkungan sekitarnya,” tuturnya.

AKBP Budhy Adhy Buono mengaku senang kegiatan ini disambut baik dan berantusias oleh masyarakat sekitar Desa Bedono. Harapannya kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi masyarakat dan Polres Demak.

#POLDA JATENG, #JATENG, #JAWA TENGAH, #POLRESTABES SEMARANG, #POLRES REMBANG, #POLRES DEMAK, #POLRES BANJARNEGARA, #POLRES PATI, #POLRES SEMARANG, #POLRES BATANG, #SEMARANG, #PATI, #DEMAK, #BANJARNEGARA, #BATANG, #UNGARAN, #POLRI NEWS, #DENSUS, #POLRI, #BANSOS POLDA, #POLDA DAN COVID, #VAKSINASI POLDA, #LISTYO SIGIT, #OKNUM POLISI, #HUMAS POLRI, #HUMAS, #DIVHUMAS, #BIDHUMAS POLDA JATENG