Kronologi Kecelakaan Truck vs Vario di Salatiga, Pengendara Motor Tewas di Tempat

Avatar photo

Salatiga – Terjadi kecelakaan di JLS Simpang Empat Kumpulrejo Kel. Kumpulrejo, Kec. Argomulyo, Kota Salatiga, Sabtu (24/9/2022).

Dilaporkan kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi sekita pukul 05.15 WIB

Kronologi bermula saat KBM truck dengan K 8639 Y berjalan dari arah Kopeng menuju JLS. Kumpulrejo.

Sesampai di TKP truck diduga diduga hilang kendali karena mengalami gangguan fungsi rem.

Di saat yang sama dari arah Blotongan menuju Tingkir melaju sepeda motor Honda Vario bernopo H 4312 WB.

Dikarenakan jarak yang terlalu dekat kedua kendaraan tidak bisa saling menghindar.

Sehingga terjadilah benturan kecelakaan lalu lintas yang masuk klasifikasi laka berat.

Truk berisi dua penumpang tersbeut menabrak sepeda motor dan terjungkal di kebun.

Seorang pemotor meninggal di tempat, sementara pengemudi truk dan penumpang luka berat karena terjepit kabin.

Korban meninggal, pengendara berjenis kelamin perempuan bernama Hidayati, warga Dempek Ngablak, Magelang.

Pengemudi truck yang belum diketahui identitasnya mengalami luka memar pada dada dan sobek pada kaki dan paha serta retak/patah tangan kanan.

Sedangkan penumpang truck berna Sholehudin asal Kebumen mengalami luka memar pada kepala, lecet tangan kanan dan kiri, sobeka pada kaki kanan.