Berita  

Kera Liar Masuk Permukiman di Kota Semarang, Diduga Kehabisan Makanan di Hutan Akibat Kekeringan

Avatar photo

SEMARANG – Kekeringan diduga memicu kawanan kera masuk permukiman warga di wilayah Dewi Sartika, Kota Semarang.

Dewi Sartika merupakan wilayah dekat hutan di Kota Semarang.

“Mereka mencari makanan,” kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang Nurkholis saat dihubungi melalui telepon, Selasa (12/9/2023).

Dia menduga, kera tersebut tidak bisa mencari makan secara alami di hutan karena kekeringan.

Baca juga: Macet 2 Km di Tol Semarang Arah Solo, Dipicu Truk Pengangkut Baja Tak Kuat Nanjak di Jatingaleh

Infomasi yang dia dapatkan, kera tersebut berasal dari hutan dan dipastikan bukan kera peliharaan.

“Itu kera liar, tidak kera yang dipelihara,” kata dia.

Saat diamankan petugas Damkar Semarang, kera tersebut sudah dalam keadaan terluka.

Ada dugaan, kera tersebut bertengkar dengan gerombolan kera yang berasal dari kelompok lain.

“Mungkin bertengkar antarkelompok,” paparnya.

Baca juga: Terbang 5 Menit, ETLE Drone Polda Jateng Tangkap 15 Pelanggaran Lalu Lintas di Ungaran Semarang

Iklan untuk Anda: Ingin hidup 100 tahun? Bersihkan pembuluh darah! Inilah caranya
Advertisement by
Mengetahui kera tersebut dalam keadaan terluka, petugas Damkar Semarang lantas membawa kera tersebut agar mendapatkan perawatan.

“Namun, saat di perjalanan, kera itu meninggal,” imbuh Nurkholis.

Dia mengimbau kepada masyarakat agar melapor ke petugas Damkar Semarang jika melihat kera masuk permukiman warga.

“Agar bisa kami tangani segera dan tidak menggangu aktivitas warga,” ucapnya.

Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Ajun Komisaris Besar Polisi Sigit, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Ajun Komisaris Besar Polisi Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Polres Sragen

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.