UNGARAN, Jateng – Rencana pemilik peternakan ayam di Kabupaten Semarang Jawa Tengah untuk mengisi kandang dengan anakan, harus gagal. Penyebabnya, kandang ayam berkapasitas 7.000 ekor tersebut malah habis terbakar.
Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Semarang, Anang Sukoco mengatakan, kebakaran kandang ayam tersebut terjadi pada Kamis (6/7/2023) sekira pukul 08.00 WIB.
“Pemiliknya bernama Alfa, lokasi di Desa Karangtengah Kecamatan Tuntang,” katanya.
Anang mengatakan kebakaran tersebut dipicu api dari tabung elpiji.
“Di kandang tersebut ada delapan tabung gas, yakni 3 kilogram lima buah dan 5 kilogram tiga buah,” paparnya.
“Jadi pemilik sedang memanasi kandang, untuk suhu. Karena rencananya pada siang akan diisi anakan ayam. Saat itu, langsung ditinggal keluar untuk sarapan, namun ternyata malah terjadi kebakaran,” kata Anang.
Dia mengungkapkan saat kebakaran terjadi, kandang dalam kondisi kosong.
“Jadi memang itu setelah panen ayam, jadi kosong. Karena akan diisi pada siang ini,” jelasnya.
Dari perhitungan awal, kata Anang, kerugian yang diderita pemilik kandang mencapai Rp 300 juta.
“Bangunan kandang seluas 30 meter kali 10 meter karena terbuat dari kayu-kayu terbakar semua, ada juga peralatan yang lain,” paparnya.
Anang mengimbau kepada para pengusaha yang menggunakan peralatan pemicu api untuk selalu melakukan pengawasan. Sehingga ketika terjadi hal yang tak diinginkan, bisa segera diantisipasi.
sumber: Kompas.com
Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi