Kasus Mutilasi Bos Air Galon di Semarang, Ini Peran Dua Pelaku

Avatar photo

SEMARANG, Jateng – Pihak kepolisian berhasil menangkap dua pelaku pembunuhan dan pengecoran pengusaha galon isi ulang di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (10/5/2023).

Adapun para pelaku, memiliki perannya masing-masing. Muhammad Husein, pelaku utama yang melakukan pembunuhan terhadap korban, yakni Erwin Hutagalung (65). Sementara Albert Imam, bertugas untuk membantu Husein setelah dilakukannya pembunuhan

Sebelumnya, jasad pria yang diduga korban pembunuhan ditemukan dengan kondisi dicor beton. Hal itu terungkap di sebuah tempat pengisian ulang air di Jalan Mulawarman Raya, Semarang, Senin (8/5/2023).

Korban pertama kali ditemukan setelah masyarakat curiga dengan kondisi tempat usahanya yang selalu tutup beberapa hari terakhir. Warga juga mencium bau menyengat.

Dengan demikian, saksi kemudian melapor ke polisi setelah melihat kaki yang bagian tubuhnya telah dicor beton.

sumber: metrotvnews

 

Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, Kabupaten Sukoharjo, Sukoharjo, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Humbahas, Polda Jateng, Jateng