Mengabarkan Fakta
Indeks
Berita  

Kasat Lantas Polres Demak Memastikan Jalur Mudik Lebaran Pantura Lancar

DEMAK, Jateng – Kasat Lantas Polres Demak, AKP Gargarin Friyandi memastikan Jalur Pantura Demak lancar pada saat mudik lebaran, meski saat ini masih terdapat beberapa titik lokasi perbaikan yang menyebabkan antrean panjang kendaraan (30/3/2023).

Hal itu disampaikan dalam survei kesiapan Operasi Ketupat Candi Arus Mudik Lebaran 2023 di titik lokasi perbaikan jalan Pantura Demak – Semarang Km 9, tepatnya Desa Batu, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Demak beberapa waktu lalu.

“Ini selesai di H – 14 arus mudik lebaran, dipastikan untuk semua jalur pantura dan jalur selatan untuk kesiapan mudik InsyaAllah lancar,” ungkapnya.

Adapun apabila terjadi rob di wilayah Sayung Demak, pihaknya juga sudah mempersiapkan skema jalur alternatif untuk kelancaran arus lalu lintas.

“Jalur alternatif tetap ada, kalaupun memang ada rob di Sayung kita arahkan ke Onggorawe, mengarah ke Mranggen kemudian keluar di halte,” ungkapnya.

Gargarin menyebut, untuk saat ini terdapat beberapa titik Jalur Pantura dan Jalan Kabupaten Demak yang masih dalam proses perbaikan.

“Perbaikan ada tiga titik, di sini (Demak – Semarang Km 9), kemudian di Dempet, itu merupakan jalur kabupaten perbaikan jalan juga, kemudian karangawen itu juga merupakan jalur kabupaten, Karangawen Km 27 jalur selatan,” tukasnya.

Sumber: jatengnews.id

 

Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Banjarnegara, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Pemkab Rembang, Kabupaten Rembang, Rembang, AKBP Hendri Yulianto, Hendri Yulianto, AKBP Dandy Ario Yustiawan, Dandy Ario Yustiawan, Polda Jateng, Jateng, PoldaJawaTengah, JawaTengah, Polri