Berita  

Kapolres Mempawah Pastikan Malam Pergantian Tahun Baru 2023 di Mempawah Berjalan Kondusif

Avatar photo

MEMPAWAH – Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, memastikan malam Misa dan Perayaan malam tahun baru di wilayah hukum Polres Mempawah berjalan kondusif.

“Alhamdulillah, pelaksanaan pengamanan ibadah Misa malam tahun baru 2023 dan pelaksanaan kegiatan masyarakat dalam merayakan malam pergantian tahun di wilayah Kabupaten Mempawah berlangsung dengan aman, tertib dan lancar. Arus lalulintas juga terpantau ramai dan lancar,” terang Kapolres Mempawah.

Kapolres juga bersyukur pada malam pergantian tahun situasi Kamtibmas di Kabupaten Mempawah terjaga dengan sangat baik.

“Alhamdulillah, situasi Kamtibmas secara umum di Wilayah Hukum Polres Mempawah aman dan terkendali. Semoga di Tahun 2023 ini lebih baik lagi dari tahun sebelumnya,” terang Kapolres.

Kapolres Mempawah menjelaskan, dalam rangka memastikan situasi kondusif pada pengamanan Misa dan perayaan malam tahun baru, terlebih dahulu Polres Mempawah bersama Tim Gabungan melaksanakan Patroli bersama dengan skala besar.

“Jadi tadi malam kita lakukan patroli gabungan berskala besar untuk memastikan semua berjalan dengan situasi kondusif. Ada dari jajaran Polres Mempawah, Kodim 1201/Mempawah, Pemkab Mempawah, Dishub-LH Mempawah, Satpol PP Mempawah, Densub POM Sungai Pinyuh,” terang Kapolres Mempawah.

Patroli gabungan yang turut diikuti Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi tersebut juga menyisir berbagai titik lokasi keramaian yang menjadi tempat warga berkumpul merayakan malam pergantian tahun baru.

Kapolres Mempawah menjelaskan, patroli gabungan yang dilakukan pertama menyisir lokasi ibadah Misa malam tahun baru 2023 di Gereja Katholik Paroki Santo Fransiskus Xaverius di Jalan Teratai Mempawah, Gereja Katholik Paroki Santo Kristoforus Sungai Pinyuh, dan Gereja Katholik Santo Yosef Anjongan.

“Selanjutnya patroli dilakukan di tempat kegiatan/pusat keramaian masyarakat dalam merayakan malam pergantian tahun yaitu: Pasar Sungai Pinyuh, Pasar Anjongan, Pasar Takong Toho, Pos Pelayanan Sungai Pinyuh, Sungai Bakau Besar Laut, Terminal Mempawah, Kafe K-Tamb, dan Pos Pelayanan Opspol Terpusat Lilin Kapuas 2022 di Terminal Mempawah,” terang AKBP Fauzan Sukmawansyah.

#Kapolres Mempawah, #Polres Mempawah, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #Polda Kalbar, #Polda Kalimantan Barat, #Polres Lamandau, #Polres Pangandaran, #Banjarnegara, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polda Jateng, #Polda Jabar, #Polda Kalbar, #Polda Kalteng