Berita  

Kapolres Jembrana Salurkan Sembako saat Minggu Kasih di Dangin Tukadaya

Avatar photo

Jembrana – Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., memberikan bantuan sembako kepada warga masyarakat di Desa Dangin Tukadaya, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana melalui program “Minggu Kasih”.

Dalam kegiatan ini Kapolres didampangi oleh Kasat Binmas Polres Jembrana AKP I Ketut Widiarta, S.H., Kapolsek Kota Jembrana IPTU Richard Damianus Pengan, Bhabinkamtibmas Desa Dangintukadaya serta Kepala dusun Dangin Tukadaya.

Kegiatan Minggu Kasih ini merupakan bagian dari program Kapolri yang bertujuan memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, memahami serta mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi oleh warga. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mempererat silaturahmi dengan masyarakat.

Dalam kesempatan ini, Kapolres Jembrana menyampaikan harapannya agar bantuan sosial berupa paket sembako yang diberikan dapat memberikan manfaat yang nyata bagi keluarga penerima, yang kali ini diterima oleh Putu Ayu Sekarini, yang merupakan pelajar kelas 5 di Sekolah Luar Biasa dan I Ketut Sundia, semua merupakan warga desa Dangin Tukadaya.

Kapolres menyampaikan turut prihatin atas cobaan yang diberikan kepada kita, dan kita tetap berdoa ke hadapan-nya semoga ada keajaiban dari Tuhan, kita diberikan kesembuhan guna bisa beraktivitas seperti biasa dan jangan patah semangat.

“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban dan memenuhi kebutuhan beberapa hari kedepan keluarga yang bersangkutan,” ujar Kapolres.

Bapak I Gst Kt Rai Astawa selaku Kadus Dangin Tukadaya menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kapolres Jembrana dan seluruh anggota kepolisian yang telah peduli dan memberikan bantuan sembako kepada warga masyarakat.

 

Polres Jembrana, Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., Kabupaten Jembrana, Pemkab Jembrana, Jembrana, Polda Bali, Bali