Mengabarkan Fakta
Indeks
Berita  

Kapolda Jateng dan Pangdam IV Diponegoro Sambangi Korban Banjir Grobogan

GROBOGAN – Pangdam IV Diponegoro dan Kapolda Jateng sambangi tempat pengungsian warga terdampak banjir Grobogan di Balai Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan, Minggu (17/3/2024).

Pangdam IV/Diponegoro Mayjen Deddy Suryadi bersama Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi didampingi Bupati, Kapolres dan Dandim 0717/Grobogan menyemangati warga di lokasi pengungsian.

Untuk diketahui, sebanyak 113 Desa yang tersebar di 13 kecamatan di Kabupaten Grobogan terdampak banjir. Sejumlah lokasi hingga Minggu siang masih tergenang air.

“Bapak ibu kalau ada yang dibutuhkan di tempat pengungsian ini, silahkan sampaikan. Saya dan Pak Pangdam sudah perintahkan Kapolres dan Pak Dandim untuk mencukupi kebutuhan para pengungsi. Pengungsi adalah yang utama,” kata Kapolda Jateng.

Sebelum ke lokasi pengungsian, Kapolda Jateng bersama Pangdam melakukan pantauan udara menggunakan helikopter. Dari hasil pantauan tersebut diketahui bahwa elevasi air sungai Lusi masih tinggi.

“Untuk antisipasinya, saya sudah koordinasi dengan Pangdam dan nanti siang akan kita lakukan rapat bersama BNPB,” jelas Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Menurut Kapolda Jateng, di wilayah Jawa Tengah terdapat 7 Kabupaten Kota yang terdampak banjir Yakni Pekalongan Kota, Kajen, Grobogan, Demak, Kudus, Pati, Jepara, dan Blora.

“Banjir akibat curah hujan yang tinggi, kemudian drainase dan lain sebagainya,” ujar Irjen Pol Ahmad Luthfi Jateng.

Menurut Kapolda Jateng, pengungsi adalah yang nomor satu. Oleh karena itu dilakukan pengecekan terkait pendistribusian bantuan, pengecekan kesehatan, dapur umum dan trauma healing.

“Saya dengan Pangdam akan selalu koordinasi untuk bersama-sama dalam rangka mengatasi problem banjir,” tambah Kapolda Jateng.

Dalam kegiatan tersebut, Pangdam IV/Diponegoro bersama Kapolda Jateng, Bupati Sri Sumarni, Kapolres AKBP Dedy Anung Kurniawan, Dandim Letkol Arh Muda Setyawan dan kepalda dinas terkait menyerahkan bantuan sembako.

Kapolda Jateng dan Pangdam IV Diponegoro juga membagikan sejumlah mainan kepada anak-anak yang berada di lokasi pengungsian Balai Desa Getaserejo

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono