Berita  

Jum’at Curhat Kapolres Rembang, Tampung Informasi dan Keluhan Masyarakat Rembang

Avatar photo

REMBANG – Program Jum’at Curhat digulirkan Polres Rembang Polda Jateng. Dalam program tersebut, Kapolres AKBP Dandy Ario Yustiawan, S.I.K. duduk bersama tokoh agama di Kabupaten Rembang, untuk mendengarkan keluhan, curhat, maupun menyerap informasi langsung.

Hari ini Jum’at (30/12/202), Kapolres Rembang mendatangi tokoh agama K.H. Idror Maemoen Zubair di Pondok Pesantren Al Anwar Desa Temperak Kecamatan Sarang Kabupaten Rembang untuk ngobrol bareng. Di ruang tamu, Kapolres mendengarkan beragam keluhan dan persoalan di masyarakat yang disampaikan ulama yang juga salah satu putra dari almarhum KH. Maemoen Zubair itu.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga menyerahkan bantuan sosial untuk para santri dan pengurus pesantren.

Kapolres mengatakan, Jum’at Curhat digelar rutin setiap seminggu sekali di hari Jum’at.

” Kami turun langsung untuk ngobrol dengan tokoh agama , tokoh masyarakat, dan sebagainya. Untuk mengetahui informasi yang berkembang di masyarakat, atau menerima aduan yang bisa segera ditindaklanjuti. Jika berkaitan dengan instansi lain, kami akan berkoordinasi untuk mencarikan solusinya,” katanya.

Kapolres juga menyampaikan, dirinya membuka nomor aduan masyarakat, yang bisa digunakan untuk menyampaikan informasi ataupun ada persoalan yang butuh ditindaklanjuti Kepolisian.

” Silakan kontak ke nomor pribadi saya 081235555996 bisa juga di nomor layanan pengaduan Call Center Polri 110. Informasi ataupun aduan yang masuk, akan kami tindaklanjuti,” tandasnya.

KH. Idror Maemoen Zubair yang akrab di sapa Gus Idror mengapresiasi program Jum’at Curhat dari Kapolres, karena sangat berguna bagi masyarakat untuk menyampaikan informasi dan aduan secara langsung,” pungkasnya.

#Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara