Berita  

HUT ke 78 Persit Kartika Candra Kirana, Personel Polres Lamandau Ikuti Donor Darah

Avatar photo

Lamandau-Berpartisipasi dalam rangka HUT ke 78 Persit Kartika Candra Kirana, Personel Polres Lamandau, Polda Kalteng, mengikuti Bakti Kesehatan doroh darah di Makodim 1017/Lmd jalan Trans Kalimantan Desa Kujan, Kecamatan Bulik, Rabu (27/2/2014) pagi.

Kegiatan donor darah personel Polres Lamandau di pimpin langsung oleh Kasikum Iptu Ida Bagus Artawan, keseluruhan anggota Polres Lamandau yang mengikui donor darah berjumlah 20 personel, donor darah tersebut juga di ikuti oleh personel Kodim 1017/LMD dan Persit.

Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K melalui Kasikum menyampaikan dalam rangka memperingati HUT 78 Persit Kartika Candra Kirana, Polres Lamandau mengirimkan sebanyak 20 personel guna mengikuti kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh Kodim 1017/LMD.

“Kegiatan donor darah yang di ikuti Personel Polres Lamandau dalam rangka turut memeriahkan Hut Persit dan bentuk sinergitas dan soliditas TNI Polri dalam melaksanakan bakti kesehatan di wilayah Lamandau.” Terangnya.

Kasikum menambahkan bahwa kegiatan donor darah ini sangat penting, karena satu tetes darah yang kita sumbangkan sangat berarti bagi kemanusiaan dan yang memerlukan.

”Apresiasi atas terlaksananya kegiatan donor darah dalam rangka hut ke 78 Persit Kartika Candra kirana semoga kegiatan yang positif ini bermanfaat bagi masyarakat” tambahnya.

“Selamat Hari Ulang tahun Persit ke 78 semoga semakin Jaya dan sukses” pungkasnya. (Hms).
@divisihumaspolri
@spripim.polri

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau