Berita  

Himbau Tetap Waspada, Sat Samapta Polres Rembang Sambangi Satpam Perbankan

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Guna mengantisipasi pembobolan ATM yang marak terjadi di beberapa kota, regu patroli Sat Samapta Polres Rembang jajaran Polda Jateng menyambangi satpam yang bertugas di Bank Panim, Minggu (20/8/2023) pagi.

Regu patroli menyampaikan pesan kepada satpam yang sedang piket agar selalu waspada dan jangan lengah. Walaupun sejauh ini situasi aman namun bisa saja seketika berubah.

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K., M.H. melalui Kasat Samapta AKP Rohmat, S.H.,M.H. mengatakan, bank termasuk tempat yang harus di patroli.

Di bank terdapat bagian yang rawan terjadinya kejahatan (objek tindak pidana) yaitu Mesin ATM. Kita sering mendengar melalui media pemberitaan tentang maraknya pembobolan ATM di kota-kota. Jangan sampai itu terjadi di Kabupaten Rembang.

” Saya menginstruksikan kepada Personel untuk cek semua mesin ATM yang ada di Kota Rembang. Temui satpam yang piket dan sampaikan pesan waspada,” tegasnya.

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Kabupaten rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Jateng, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.