Berita  

HGN ke-78, Bhabinkamtibmas Polres Lamandau Hadiri Upacara di SD Bumi Agung

Avatar photo

LAMANDAU – Peringatan hari Guru Nasional jatuh pada tanggal 25 November setiap tahunnya, Hari ini peringatan hari guru di laksanakan di lapangan SDN Desa Bumi Agung, Kec.Bulik, Kabupaten Lamandau, Sabtu (25/11/2023) pagi

Peringatan Hari Guru Nasional dilaksanakan untuk mengapresiasi kerja keras para guru sebagai pahlawan tanpa tanda jasa, Peringatan penting dilaksanakan sebagai bentuk rasa terima kasih kepada para guru yang memiliki andil besar dalam memajukan dunia pendidikan.

Di Kabupaten Lamandau sendiri peringatan hari guru di fokuskan di lapangan SDN Desa Bumi Agung di hadiri oleh Pj. Bupati Lamandau DR.Drs. Lilis Suriani, MM.MM.RS., para Kadis kab lamandau, Camat bulik, Danramil 01 nanga bulik, Guru TK dan Paud se kec bulik, Guru SD se kec bulik, Guru SMP se kec bulik dan Guru SMA se kec bulik.

Dalam kesempatan tersebut hadir Bripka Sentot Susilo Bhabinkamtibmas SKPE turut memperingati hari Guru Nasional dengan penuh rasa sukacita.

Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono,S.I.K melalui Kapolsek Bulik Ipda Paulina Widyastuti, S.E. menyampaikan apresiasi yang setinggi – tingginya dengan di gelarnya peringatan hari guru ke 78 di SDN Bumi Agung Kabupaten Lamandau.

“Peringatan tersebut sebagai wujud penghormatan dan apresiasi kepada guru guru kita tanpa lelah telah memberikan ilmu dan keteladanan kepada kita semua.” Ucapnya.

“Profesi guru adalah pekerjaan yang sangat mulia tanpa guru tentunya perjalanan suatu bangsa akan menemui banyak kendala, oleh sebab itu guru patut kita hormati dan kita muliakan.” Tambahnya.

Tahun ini peringatan hari guru Nasional mengambil tema ” Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar”.

Dengan peringatan hari guru ke 78, semoga para guru semakin semangat dalam pelaksanaan tugasnya dan semakin meningkat kesejahteraannya.

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kabupaten Lamandau