Berita  

Hati Hati Penipuan, Nama Wakil Ketua DPRD Purbalingga Adi Yuwono Dicatut Untuk Modus Lelang Mobil atau Motor

Avatar photo

PURBALINGGA – Nama Wakil Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga Adi Yuwono dicatut orang untuk melakukan penipuan lelang mobil melalui Whatsapp.

Adi Yuwono yang juga Ketua Partai Gerindra Purbalingga baru mengetahui namanya dicatut setelah temannya dihubungi pelaku melalui WA.

Baca Juga: Purbalingga Diprediksi BMKG Hari Ini, Rabu 13 September 2023, Cuaca Cerah Berawan hingga Berawan

Selanjutnya Wakil Ketua DPRD Purbalingga dihubungi temannya menanyakan apakah benar ini no nya dan mendapat mobil motor dengan dicicil.

“Modusnya dapat hadiah mobil atau motor diambil dicicil, satunya lagi lelang mobil,” kata Wakil Ketua DPRD Purbalingga politisi Gerindra, Rabu 13 September 2023.

Baca Juga: Ruben Onsu, Sarwendah, juga Aurel di Shopee Live 24 Jam Nonstop, Meriahkan Puncak 9.9, Raih Untung Fantastis

Adi mengaku sejauh ini temannya belum ada yang sampai melakukan transaksi atau transfer ke pelaku.

Mudah-mudahan tidak ada yang tertipu, karena teman-teman saya tahu betul saya tidak main di bidang itu.

“Rata-rata mereka hubungi saya dulu, kroscek, dan selama ini mereka tahu saya tidak pernah bergelut bisnis seperti itu,” ungkapnya.

 

Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Ajun Komisaris Besar Polisi Sigit, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Ajun Komisaris Besar Polisi Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Polres Sragen

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.