Demi Keselamatan, Polsek Pamotan Rembang Sigap Atur Lalu Lintas

Avatar photo

Rembang, Jateng – Dengan ditempatkannya personil Polri untuk melaksanakan pengaturan lalu-lintas merupakan bentuk pelayanan prima dari Kepolisian kepada masyarakat di jalan raya yang tengah memulai aktivitas pada pagi hari.

Seperti pada pagi hari ini, terlihat personil Polsek Pamotan Polres Rembang melakukan pengaturan lalu-lintas dengan membantu menyeberangkan masyarakat dan anak sekolah , Sabtu (21/01/2023).

“ Pada pagi hari ini har8 sabtu masih terdapat anak-anak sekolah, sehingga terjadi peningkatan kepadatan arus lalu-lintas dibeberapa ruas jalan, mengingat banyak orang tua yang mengantar anaknya ke sekolah,” ujar anggota Polsek Pamotan.

Kapolsek Pamotan AKP Al Sutikna, S.H.,M.H. mengatakan, Petugas Kepolisian harus tampil di pagi hari guna melaksanakan pengaturan pada titik-titik ruas jalan rawan kemacetan maupun kecelakaan lalu-lintas,” ucap Kapolsek Pamotan.

Kegiatan pos pengaturan pagi ini sebagai wujud komitmen dan loyalitas pelayanan Kepolisian kepada masyarakat, sehingga dengan kehadiran anggota Polsek Kaliori dilapangan dapat memberikan rasa aman dan tercipta Kamseltibcarlantas yang terkendali,” pungkas Sutikna.

 

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Polrestabes Semarang, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polres Pangandaran, #Polres Mempawah, #Pemkab Banjarnegara, #Kabupaten Banjarnegara, #Banjarnegara, #Polda Jateng, #Polda Kalbar, #Polda Jabar, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Irwan Anwar, #Dandy Ario Yustiawan, #Kapolres Sintang, #AKBP Tommy Ferdian