Berita  

Ciptakan Harkamtibmas Yang Aman, Polresta Cilacap Undang Perwakilan Pelajar SMK

Avatar photo

CILACAP – Polresta Cilacap mengundang perwakilan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cilacap, perwakilan Guru SMK, serta perwakilan pelajar SMK di Kabupaten Cilacap. Rabu (8/2).

Hal itu dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.

Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto mengatakan tujuan diadakannya kegiatan ini terkait permasalahan yang terjadi di Cilacap karena adanya penyerangan di SMK Komputama yang terjadi pada tanggal 16 Januari 2023 lalu.

“Kami mengumpulkan para murid dan guru disini untuk memberi pemahaman agar kedepan jika ada pelajar yang melakukan permasalahan akan kami tindak sesuai dengan peraturan pidana yang berlaku,” katanya dalam rilis.

Diakatakan Fannky bahwa kedepannya Polresta Cilacap akan mengumpulkan guru dan Pelajar seluruh SMA /SMK kabupaten Cilacap untuk mensosialisasikan terkait ancaman hukuman bagi para pelaku tawuran dan pembawaan senjata tajam ataupun senjata berbahaya lainnya.

Kapolresta berharap para guru agar memberikan pemahaman kepada siswanya bahwa kesetiaan dan solidaritas terhadap kawan jangan di salah artikan.

“Para siswa juga harus malu jika sekolahnya terkenal karena hal negatif,” ujarnya.

Disisi lain perwakilan Kepala Dinas Pendidikan, Maryanto mengucapkan terima kasih kepada Polresta Cilacap yang telah menyelenggarakan acara tersebut.

“Saya sangat tergugah dalam acara ini bahwa kita harus merubah karakter para siswa mengingat 2 tahun kebelakang ini karakter para siswa pada masa covid -19 berubah,” ucap Maryanto.

sumber : TribunJateng.com

 

#Polda Jateng, #Jateng, #Humas Polri, #Polrestabes Semarang, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polres Semarang, #Polres Batang, #Polres Pati, #Polda Kalbar, #Polda Bengkulu, #Polres Mempawah, #Polres Sintang, #Semarang, #Pemkab Banjarnegara, #Kabupaten Banjarnegara, #Rembang, #Batang, #Pati, Demak, #Kota Semarang, #Kalbar, #Bengkulu, #AKBP Tommy Ferdian, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Irwan Anwar, #Dandy Ario Yustiawan, #AKBP Fauzan Sukmawansyah

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.