Berita  

Begini Kondisi Gedung Dinas Pendidikan Rembang: Plafon Ambrol hingga Lumutan

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Bangunan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dindikpora), Kabupaten Rembang sudah berumur. Beberapa plafon tampak ambrol sampai berlumut.

Kondisi ini terlihat di bagian ruang tengah deretan kantor bidang pembinaan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Selain plafon bolong pondasinya sudah retak-retak. Posisinya di sebelah selatan dekat ruang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Gedung tembok warna putih kombinasi coklat ini rusak termakan usia. Padahal bangunan itu masih aktif digunakan aktivitas perkantoran.

Informasi yang dihimpun, pembangunan sudah mendapat alokasi pagu anggaran Rp 6,83 miliar untuk gedung dua lantai termasuk bagian depan.

Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Rembang. Disitu dijelaskan pula ada pekerjaan mekanikal, elektrikal, dan elektronika serta pekerjaan plumbing.

Paket itu sudah dimasukan. tanggal pembuatanya 30 Mei 2023. Ada 80 peserta yang mengikuti. Namun dalam keteranganya pembangunan kantor Dindikpora tender ulang. Tahapan saat ini evaluasi administrasi, kualifikasi, teknis dan harga.

Berdasarkan tahapan tersebut dijadwalkan tanggal 14 Juni evaluasi administrasi, kualifikasi, teknis dan harga serta pembuktian kualifikasi. Dilanjutkan penetapan dan pengumuman pemenang serta masa sanggah.

Lalu surat penunjukan penyedia barang/jasa tanggal 20 Juni. Kemudian penandatangan kontraknya 22 sampai 26 Juni 2023. Pekerjaan itu masuk di satuan kerja Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUTARU).

Terkait gedung dan rencana pembangunan gedung dua lantai dibenarkan Sekretaris Dindikpora Rembang, Khoironi.

“Tahun ini lewat Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) gedung kantornya dibangun. Mulai depan hingga tengah,” ungkapnya.

sumber: jawapos

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Banjarnegara