Berita  

Bazar Inisiasi Warga Wonodri Semarang, Wujud Kebangkitan Ekonomi Rakyat

Avatar photo

SEMARANG, Jateng – Warga RW 5 Wonodri, Kecamatan Semarang Selatan bersama-sama dengan pengurus Masjid Al-Fath menggelar Bazar Pasar Murah di lingkungan masjid tersebut di jalan Wonodri Sendang I, Minggu (16/4/2023).

Ketua RW Tri Siswanto mengatakan, kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri sekaligus sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam menekan laju inflasi.

“Dengan kegiatan kami berharap masyarakat bisa lebih makmur sejahtera, dan bisa fokus menyambut Idulfitri dengan keadaan yang cukup dan aman sehingga tidak berpikir macam-macam.

Dengan kegiatan ini, otomatis juga mendukung program pemerintah khususnya yang mengadakan bazar dalam rangka menekan inflasi, kami juga begitu,” kata Tri di sela pembukaan bazar.

Kegiatan bazar pasar murah di jalan Wonodri Sendang I ini diselenggarakan selama satu hari mulai pukul 08.00 – 17.30 WIB.

Menurut Tri, kegiatan itu diikuti sebanyak 13 UMKM yang seluruhnya merupakan warga RW 5, meliputi RT 1 – RT 9.

“Kegiatan ini merupakan kesempatan bagi warga untuk bisa berbelanja dengan harga di bawah pasar.

Insya Allah, kegiatan ini akan terus kami laksanakan tiap tahunnya dan semoga makin banyak produsen yang ikut buka stand di sini, sehingga bisa dapat harga lebih murah,” ungkapnya.

Kegiatan bazaar pasar murah ini menghadirkan aneka produk mulai fesyen, aksesoris, kuliner, hingga craft.

Tampak dalam kegiatan ini, warga Wonodri maupun luar Wonodri berdatangan untuk melihat-lihat bazar dan memilah-milah produk untuk dibeli.

Supaat (79), di antaranya. Ia yang merupakan warga Wonodri itu datang bersama anaknya untuk berkeliling area bazar sekaligus membeli produk bazar.

Ia mengatakan, dalam Bazar itu ia membeli lauk-pauk.

“Saya beli lauk pauk untuk nanti buka puasa,” katanya sembari menunjukkan produk yang dibelinya.

Menurut Supaat lebih lanjut, kegiatan bazar semacam ini cukup membantu karena harga yang ditawarkan lebih terjangkau.

“Saya sebagai warga senang, (bazar ini) membantu,” ujarnya.

Pengunjung lain, Anis tampak menggendong anaknya antusias melihat-lihat di stand area bazar.

Menurutnya, ia datang untuk turut merasakan euforia bazar.

“Saya dari luar, lihat keramaian di sini lalu mampir. Lihat-lihat dulu, kalau minat beli,” tambahnya.

Kegiatan itu dihadiri langsung Camat Semarang Selatan, Ronny Tjahjo Nugroho yang memberikan apresiasi atas inisiasi warga RW 5 Wonodri.

Ia mengatakan, warga Wonodri memiliki UMKM yang beragam.

“Semua mempunyai corak, aneka ragam yang khas dan variatif. Kebanyakan kuliner, namun ada juga yang bersifat craft, juga reseller. Tapi apapun itu bentuknya, yang jelas kami menilai ini suatu semangat kebangkitan dari masyarakat,” kata Ronny.

Menurut Ronny lebih lanjut, melihat antusias warga dalam meramaikan bazar ini telah menunjukkan bahwa kebangkitan ekonomi kerakyatan pasca pandemi sudah mulai menggeliat.

“(Acara Bazar ini) Menggembirakan bagi kami Pemerintah Kecamatan. Ini menunjukkan masyarakat kembali bangkit menjalankan roda perekonomiannya sekaligus sebagai upaya efektif untuk menekan inflasi.

Seperti disampaikan Bu Ita Walikota Semarang bahwa pasar-pasar murah yang diadakan baik oleh masyarakat atau pemerintah secara bersama-sama merupakan satu kunci efektif untuk menekan laju inflasi sekaligus beriringan dengan masyarakat,” imbuhnya.

Sumber: jateng.tribunnews.com

 

Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Banjarnegara, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Pemkab Rembang, Kabupaten Rembang, Rembang, Polrestabes Semarang, Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kodya Semarang, Polres Batang, Kabupaten Batang, Pemkab Batang, Batang, Polres Pati, Kabupaten Pati, Pemkab Pati, Pati, Polres Demak, Kabupaten Demak, Pemkab Demak, Demak, Polda Jateng, Jateng, PoldaJawaTengah, JawaTengah, Polri, Polisi, Kalbar, Polda Kalbar, KalimantanBarat