Banyak Munculnya “Pak Ogah”, Ini Yang Dilakukan Polsek Karangtengah

Avatar photo

Demak  – Untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi pengendara arus lalu lintas di Jalan Raya Halte Buyaran arah Guntur, Personel Spk Polsek Karangtengah dipimpin Ka Spk Aiptu M.Munir melaksanakan sambang dialogis kepada warga masyarakat yang sedang melaksanakan pengaturan (Pak Ogah), Senin (22/08/2022).

Hal ini dilakukan di karenakan banyak bermunculan pak ogak di jalan tersebut, sebab jalan tersebut merupakan jalur alternatif menuju Semarang- Demak ataupun sebaliknya akibat adanya proyek perbaikan jembatan wonokerto di jalur pantura.

Aiptu M. Munir menyatakan pembinaan dan penyuluhan kepada pak ogah tersebut guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif serta mencegah hal-hal yang tidak diinginkan bagi pengguna jalan.

“Kita sampaikan agar tidak melakukan hal-hal yang menjurus kepada gangguan keamanan dijalan, seperti pungutan liar kepada pengguna jalan atau tindakan yang tidak semestinya dilakukan, dan yang paling penting arus lalu lintas agar bisa berjalan dengan lancar dan tertib.”, ungkapnya.

Sementara itu, Kapolsek Karangtengah Iptu Setiyo, S.H. mengatakan anggotanya memberikan himbauan kamtibmas kepada warga yang sedang melaksanakan pengaturan lalu lintas di Jalan raya buyaran – guntur karena merupakan jalur alternatif yang mana jembatan sampai saat ini masih dalam perbaikan.

“Semoga para ‘pak ogah’ itu paham bahwa tindakannya itu bisa menjadi positif karena membantu mengatur arus lalu lintas, akan tetapi disisi lain juga dapat menimbulkan kerawanan. ”ujar Iptu Setiyo S.H.