Bantu Penuhi Kebutuhan Warga Jelang Lebaran, Pemkab Demak Adakan Pasar Murah

Avatar photo

DEMAK, Jateng – Setiap mendekati perayaan Idul Fitri selalu dibarengi peningkatan permintaan kebutuhan masyarakat.

Sehubungan itu Pemkab Demak menggelar pasar murah di beberapa daerah yang menjadi kantong masyarakat dari kalangan keluarga kurang mampu.

Seperti pasar murah yang digelar Pemkab di lapangan Desa Bogosari, Kecamatan Guntur Kabupaten Demak.

Sedikitnya 68 stan produk UMKM menyediakan berbagai kebutuhan pokok dan sandang dengan harga terjangkau.

Pasar Murah yang diadakan sebagai rangkaian Hari Jadi Ke-520 Kabupaten Demak tersebut dibuka Bupati Demak Hj Eisti’anah dan Wakil Bupati Kh Ali Makhsun ditandai dengan pengguntingan pita.

Turut mendampingi Sekda Demak Akhmad Sugiharto dan Kepala Dindagkop UKM Demak Iskandar Zulkarnaen.

Selain diisi pelaku UMKM, stan pasar murah juga dimanfaatkan BUMN/BUMD dan instansi pemerintah serta para pelaku bisnis untuk terlibat dalam berbagi dengan menyajikan produk-produk harga terjangkau.

Bupati Demak Eisti’anah menyampaikan, seluruh barang dagangan yang dijual dalam pasar murah tersebut mendapat subsidi yang bervariasi.

Dengan demikian sembako yang dijual jauh di bawah harga pasar sehingga dapat membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pada Bulan Ramadhan serta menyambut Idul Fitri 1444 H.

“Masyarakat sangat antusias menyambut pasar murah, terbukti mereka membanjiri kegiatan ini,” katanya.

Pasar murah yang menjual produk kebutuhan pokok di bawah harga pasar diyakini efektif menekan inflasi.

Usai membuka pasar murah, Bupati Demak secara simbolis memberikan bantuan DBHCHT dan Bank Jateng kepada buruh pabrik rokok serta petani tembako.

Selain itu juga diberikan bantuan sembako dari Baznas Demak kepada warga.

Pada kesempatan itu bupati dan wakil bupati mengundi kupon para pengunjung pasar murah.

Sejumlah doorprize menarik disediakan antara lain lemari es, sepeda gunung, dispenser, dan berbagai hadiah hiburan lainnya.

Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM Kabupaten Demak Iskandar Zulkarnain mengatakan, tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk membantu masyarakat yang kurang mampu dalam mendapatkan sembako dengan harga subsidi.

Seluruh sembako yang dijual terdapat selisih harga di bawah pasar umum.

“Karena tujuannya membantu masyarakat, maka semua barang yang ada di sini dijual dengan harga murah, jauh di bawah harga pasar,” kata Iskandar Zulkarnaen.

Sumber: suaramerdeka.com

 

Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Banjarnegara, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Pemkab Rembang, Kabupaten Rembang, Rembang, AKBP Hendri Yulianto, Hendri Yulianto, AKBP Dandy Ario Yustiawan, Dandy Ario Yustiawan, Polda Jateng, Jateng, PoldaJawaTengah, JawaTengah, Polri, Polisi, Kalbar, Polda Kalbar, KalimantanBarat, Polda Jabar, Jawa Barat, Polres Pangandaran, Pangandaran