Balap Liar di Jalan Protokol Pemalang, Resahkan Warga

Avatar photo

Pemalang –  Simpang jalan antara Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan Jenderal Sudirman Pemalang, berubah fungsi menjadi arena balap liar, Minggu dini hari (2/10/2022).

Sekelompok pemuda dengan mengendarai motor yang sudah dimodifikasi melakukan aksi balap jalanan. Hal ini menjadikan warga resah.

Seperti yang diungkapkan oleh warga sekitar bernama Tiar (20), ia resah dengan adanya balap liar tersebut.

“Ya resahlah pastinya. Menganggu juga, dan yang saya khawatirkan dapat berakibat fatal, kecelakaan,” ungkapnya.

Aksi balap liar, dimulai sekitar pukul 00.10 WIB. Berawal dari sisi timur lampu lalu lintas menuju arah barat (Jalan Jenderal Sudirman).

Diketahui, lokasi balap liar hanya berjarak ratusan meter dari Polres Pemalang. Secara rinci jaraknya, yaitu 750 meter.

Aksi balap liar ini, tidak hanya terjadi pada kali ini saja, melainkan terjadi di hari-hari sebelumnya.

“Sepengetahuan saya, tidak hari ini saja, tapi dihari yang lain juga sama ada balapan liar. Bisa dikatakan setiap weekend pasti ada,” kata Azhar.

Warga lain bernama Gunawan (22), juga merasa terganggu atas aksi balap liar yang terjadi.

“Saya terganggu, apalagi suara knalpotnya bising. Motor-motor itu pakai knalpot racing yang ditelinga jadi tidak nyaman,” ujarnya.

Sementara itu, saat mediakita.co mengkonfirmasi kepada Kasat Lantas Polres Pemalang, AKP Achmad Riedwan Prevoost, akan mengambil tindakan tegas.

“Segera saya tindaklajuti. Saya pastikan yang balap liar akan saya tangkap,” tegasnya.