Berita  

89 Anggota Polres Lamandau Pemegang Senpi Jalani Tes Psikologi

Avatar photo

LAMANDAU, Kalteng – Tim Psikologi Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan tes psikologi terhadap 89 anggota Polres Lamandau pemegang senjata api (Senpi). Kelulusan tes menjadi syarat mutlak untuk pemegang senpi.

Tim Psikologi Polda Kalteng, memberikan pelayanan konseling, pemeriksaan psikologi senjata api, personel klinis psikologi (PKP) dan mapping (pemetaan) jabatan. Kegiatan tersebut digelar di Gedung Aula Bappedalitbang Kabupaten Lamandau.

“Tes psikologi dilakukan oleh Tim Psikologi Polda Kalteng. Ada 89 personel yang ikut tes psikologi. Bagi setiap personel yang mengajukan permohonan calon pemagang senpi dinas wajib ikut tes psikologi” terang Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono di Nanga Bulik, Jumat, 11 Agustus 2023.

Tujuannya, lanjut Kapolres, untuk menjamin agar dalam bertugas, para personel tidak bermasalah secara psikologi. Sehingga, bagi pemegang senjata api atau yang akan mengajukan diri menggunakan senjata api, memiliki kelayakan. Materi ujian psikologi ini berisi ketelitian, klasifikasi objek, hingga kepribadian.

Dikatakannya, tes psikologi kepada personel dilaksanakan rutin secara periodik. Tes psikologi berkaitan dengan mapping jabatan dilakukan untuk mengetahui minat dan bakat para anggota. Hasil tes psikologi digunakan untuk memetakan penempatan para personel di lingkungan Polres Lamandau.

“Bagi personel yang dinyatakan memenuhi syarat hasil tes psikologi layak diberikan izin memegang senjata api, hal ini untuk menunjang tugas di lapangan dalam rangka menjaga Harkamtibmas dan penegakan hukum yang memiliki resiko dan ancaman dalam melaksanakan tugas,” ujarnya.

Sebelum pelaksanaan tes, ia berpesan agar para personel peserta tes dapat serius dalam mengerjakan soal, teiliti dan tidak buru-buru, karena hasilnya sangat menentukan bagi personel yang akan mengajukan pinjam pakai senpi dinas.

“Kami berharap seluruh personel bisa lulus tes psikologi, untuk memastikan petugas di lapangan yang memegang senpi telah memiliki kualifikasi sesuai dengan ketentuan,” pungkasnya.

sumber: borneonews

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kabupaten Lamandau, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, Kabupaten Sukoharjo, Pemkab Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kab. Pati, Polresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Kota Semarang, Pemkot Semarang, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.