Wujudkan Kamseltibcarlantas, Polda Kalteng Sampaikan Sosialisasi kepada Komunitas Pengguna Jalan

Avatar photo

Palangka Raya – Polda Kalimantan Tengah melalui Direktorat Lalu Lintas menggelar pertemuan dengan berbagai komunitas masyarakat pengguna jalan raya, bertempat di Pos Lantas Bundaran Besar, Kota Palangka Raya, Kamis (24/10/2024).

Kegiatan yang digelar dengan tujuan memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya kesadaran dan kepatuhan tertib berlalu lintas tersebut, dikemas dalam acara bertajuk ‘Temu Komunitas bersama Kapolda Kalteng dalam rangka Operasi Zebra Telabang 2024’.

Kegiatan ini dipimpin oleh, Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Dr. Rakhmad Setyadi, mewakili Kapolda Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, didampingi sejumlah pejabat utama Polda serta turut dihadiri puluhan masyarakat dari berbagai kalangan. Mulai dari pengemudi pemadam kebakaran, perusahaan Oto bus, ojek online dan komunitas otomotif di Kota Palangka Raya.

Wakapolda Kalteng menyampaikan bahwa kegiatan ini digelar sebagai bagian dari Operasi Zebra untuk memberikan edukasi para komunitas yang aktif di jalan raya dengan berfokus pada pencegahan dan penurunan tingkat fatalitas kecelakaan lalu lintas.

“Selain itu, kegiatan ini juga dimaksutkan dalam rangka meningkatkan kesadaran sekaligus mengajak masyarakat berperan aktif dalam berkampanye mewujudkan keamanan, keselamatan, dan ketertiban berlalu lintas,” tegasnya.

Lebih lanjut, Rakhmad menerangkan bahwa untuk saat ini untuk angka fatalitas kecelakaan lalu lintas di Kalimantan Tengah termasuk rendah. Jika dibandingkan dengan provinsi lain.

Mesti angka fatalitas cenderung rendah. Namum demikian harus tetap dilakukan upaya terus-menerus untuk menyelamatkan nyawa karena pada prinsipnya bahwa satu nyawa atau satu orang yang terluka harus diselamatkan.

“Mari kita berkomitmen bersama-sama untuk mencegah potensi korban jiwa atau luka berat dalam setiap kecelakaan, demi terwujudnya Kamseltibcarlantas yang mantap,” tutupnya.

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng, Kepolisian Daerah Kalteng, Polisi Kalteng