Wujud Kepedulian Terhadap Generasi Penerus, Kasat Binmas Polres Rembang Kunjungi TK Kartika Sari Mondoteko Sebagai

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Personel Sat Binmas Polres Rembang kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA) bertempat di TK Kartika Sari Desa Mondoteko Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang, Selasa (21/03/2023).
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memberikan tambahan interaksi dan pengetahuan dan pengalaman kepada anak didik usia dini tepatnya di Sekolah Taman Kanak Kanak (TK).

Kasat Binmas Polres Rembang Iptu Suko Diyanto, S.H. melalui KBO Sat Binmas Iptu Suharyoso bersama personel Sat Binmas mengatakan, Kegiatan Kepolisian dalam hal ini Sat Binmas kepada lembaga pendidikan usia dini sebagai wujud sosial dan kepedulian terhadap generasi penerus bangsa.

“ Para peserta didik semuanya interaktif dan antusias dengan kehardiran Polisi dan kami harapkan pendidik senantiasa menanamkan pendidikan yang baik untuk anak anak kita,” pungkasnya.

“ Pada saat kami hadir berinteraksi dengan anak anak dan banyak yang cita-citanya jadi Polisi kalau besar nanti, tetapi sangat disayangkan jika dikalangan masyarakat biasanya Polisi itu digambarkan pada anak adalah sosok yag harus ditakuti, seperti jika ada anak yang rewel biasanya ibu itu menakut nakutkan anak dengan kalimat ” tembak Pak Polisi”,” tambahnya.

“ Dengan kehadiran kami semoga peserta didik dapat merasakan langsung kebersamaan dengan Polisi, sehingga terwujud sosok Polisi sahabat anak, guru, dan masyarakat secara umum dan bersama sama kita dapat memelihara situasi keamanan dimanapun kita berada,” pungkasnya.

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polri News, #Densus, #Polri, #Bansos Polda, #Polda Dan Covid, #Vaksinasi Polda, #Listyo Sigit, #Oknum Polisi, #Humas Polri, #Humas, #Divhumas