BANJARNEGARA – Hujan deras pada Senin 20 Maret 2023 membuat sejumlah sungai di wilayah Banjarnegara meluap.
Bahkan sebagaimana video kiriman warga di akun instagram Banjarnegara Terkini terlihat kondisi banjir merendam sejumlah pemukiman warga di sekitar sungai.
Sebuah jembatan ke Kecamatan Bawang – Purwonegoro pada sore ini ini juga dilaporkan putus sehingga tidak bisa dilintasi oleh warga.
Dari laporan warga sementara ada sejumlah desa yang terdampak banjir akibat luapan sungai di sekitar wilayah pemukiman antara lain Desa wiramastra, Dusun Patoman, Desa Kutayasa Kecamatan Bawang dan Desa Desa Pucungbedug RT 02 RW 01 kec Purwanegara
Selain jembatan putus, ada juga jembatan ambruk di Dusun Majalengka kec Bawang.
Hingga sore ini Suara Merdeka Banyumas masih mengkonfirmasi kejadian tersebut kepada pihak terkait untuk memperbarui kondisi kebencanaan di wilayah Kabupaten Banjarnegara.
Sementara ini belum dilaporkan adanya korban dan laporan jumlah kerugian dengan adanya kejadian tersebut.
sumber : banyumas.suaramerdeka.com
#Polda Jateng, #Jateng, #Polrestabes Semarang, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polres Semarang, #Polres Batang, #Polres Pati, #Polresta Pati, #Polda Kalbar, #Polres Mempawah, #Polres Sintang, #Semarang, #Pemkab Banjarnegara, #Kabupaten Banjarnegara, #Rembang, #Batang, #Pati, #Demak, #Kota Semarang, #Kalbar, #AKBP Tommy Ferdian, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Irwan Anwar, #Dandy Ario Yustiawan, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #Polri News, #Polri, #Listyo Sigit, #Oknum Polisi, #Humas Polri, #Polisi