Salatiga – Sebagai wujud kedekatan dengan warga binaan sekaligus dalam rangka memberikan pelayanan dan menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah binaan serta meningkatkan kedisiplinan masyarakat terkait protokol kesehatan, Bhabinkamtibmas Kecandran Polsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah Aiptu Nastain hadir dan melaksanakan pengamanan pengajian di Halaman Masjid Nurul Huda Sawahan Rt. 02 Rw. 04 Kel. Kecandran Kec Sidomukti Kota Salatiga, Minggu (09/10/2022).
Pengajian dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diikuti oleh warga kampung Sawahan kurang lebih 250 orang dengan pembicara KH. Ahmad Sukahir Mustofa, S.Ag, M.M. dari Wonosegoro Boyolali, Bhabinkamtibmas Kecandran hadir sekaligus melakukan pengamanan yang sebelumnya berkoordinasi dengan panitia penyelenggara agar dalam pelaksanaan pengajian dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, menyediakan tempat mencuci tangan dan sabun guna mencegah penyebaran covid 19, selain itu juga menghimbau kepada para jama’ah agar tidak mudah terpengaruh dalam segala bentuk kegiatan aliran yang belum tentu jelas arahnya yang akhirnya menjerumus ke dalam radikalisme dan intoleransi”, ucap Aiptu Nastain.
Aminudin selaku Panitia pengajian menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan pengamanan yang dilaksanakan, hal ini menunjukkan kedekatan dan peduli keamanan serta kelancaran kegiatan yang dilaksanakan oleh warganya, ucapnya.
Kapolres Salatiga yang dihubungi ditempat terpisah menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan maysrakat merupakan wujud Polri hadir ditengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, sehingga kegiatan masyarakat dapat berjalan lancar, aman dan kondusif, kegiatan tersebut juga sebagai sarana untuk menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat, himbauan prokes agar terus disampaikan kepada masyarakat untuk membantu pemerintah dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran covid19, jelas AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi.