Berita  

Wakapolres Rembang Hadiri Upacara Peringatan Hari Koperasi Nasional 76

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Mewakili Kapolres Rembang yang berhalangan hadir, Wakapolres Rembang Kompol Joko Lelono, S.Sos.,M.H. menghadiri kegiatan Peringatan Hari Koperasi Ke-76 Tahun 2023 Tingkat Kabupaten Rembang bertempat di halaman Kantor Bupati Rembang, Rabu (12/07/2023)

Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Bupati Rembang H. Abdul Hafidz, S.Pdi. tersebut mengusung tema “Membangun Koperasi Berbasis Kearifan Lokal Menuju Ekonomi Gotong Royong yang Mandiri, Modern, dan Berdigital”, kemudian lahir beberapa sub tema berikut ini:
1. Koperasi Sebagai Pilar Kekuatan Ekonomi di Era Ekonomi Digital.
2. Peran Generasi Muda Koperasi Menghadapi Fenomena Ekonomi Milenial.
3. Revitalisasi Koperasi Sebagai Solusi Mengatasi Pengangguran dan Kemiskinan.

Lebih lanjut Bupati Rembang H. Abdul Hafidz, S.Pdi menjelaskan bahwa Koperasi yang ada diwilayah di Kabupaten Rembang, harus mampu berdaya saing, dan maju dengan menerapkan prinsip Koperasi secara konsisten, dan mengikuti kaidah umum dalam dunia bisnis

“ Pemerintah Kabupaten Rembang akan terus hadir, dan berkomitmen, dalam membina Koperasi, melalui berbagai kebijakan, dan program, serta pola pikir masyarakat harus dirubah, karena penting dalam upaya pembentukan Koperasi yang sehat, dan berkualitas,” Tandasnya.

Hal senada, juga diungkapkan Wakapolres Rembang Kompol Joko Lelono, S.Sos.,M.H. yang mengungkapkan bahwa Koperasi harus terus menuju pertumbuhan ekonomi nasional, karena keberadaan Koperasi itu bukan hanya menjadi tempat meminjam, dan mencari bantuan saja, tetapi diharuskan menjadi tempat menabung juga.

Peringatan Hari Koperasi Ke-76 Tahun 2023 tingkat Kabupaten Rembang tersebut bertujuan untuk menjadikan Koperasi khususnya diwilayah Kabupaten Rembang menjadi lebih kuat kelembagaannya, untuk mewujudkan kemandirian Ekonomi kerakyatan, sehat usahanya, mandiri dalam pengambilan keputusannya, dan tangguh menghadapi pesaing usahanya dan diharapkan Koperasi kedepannya akan mampu meningkatkan kesejahteraan anggota khususnya, dan masyarakat pada umumnya diwilayah Kabupaten Rembang. (aslama)

Sumber: HUMAS POLRES REMBANG

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi